News Update

BNI Syariah Fokus Tambah Modal Inti di 2017

Jakarta–PT daBank BNI Syariah mengaku, pada tahun ini pihaknya akan lebih fokus meningkatkan modal inti melalui mekanisme penambahan modal dari PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, sebelum memutuskan pelaksanaan initial public offering (IPO).

Menurut Direktur Utama BNI Syariah, Imam Teguh Saptono, hasil konsultasi dan kajian bersama BNI menyepakati rencana penambahan modal BNI Syariah melalui suntikan modal dari pemegang saham pengendali.

“Hasil konsultasi kami dengan pemegang saham pengendali, rencana pelaksanaan rights issue masih menjadi salah sati opsi untuk menambah modal,” kata Imam di acara pemaparan laporan keuangan BNI Syariah 2016 di Jakarta, Rabu, 8 Februari 2017.

Dia mengatakan, opsi penambahan modal menjadi opsi utama bagi BNI Syariah untuk meningkatkan modal inti seiring dengan agenda menuju Bank Umum Kelompok Usaha (BUKU) III di 2017.

“Sekrang ini yang paling utama bagi kami adalah suntikan modal dari pemegang saham,” tegasnya.

Opsi lain penguatan permodalan, jelas Imam, BNI Syariah tengah mencari investor strategis yang akan menguasai sebagian saham perseroan.

“Opsi mencari strategic investor dan IPO mudah-mudahan bisa terwujud di 2017,” ucap Imam.

Lebih lanjut dia menambahkan, pasca penambahan modal dari BNI, maka langkah selanjutnya adalah memutuskan untuk mengakomodir minat investor strategis.

“Selanjutnya disusul dengan pelaksanaan IPO,” ucap Imam sembari menyebutkan bahwa hingga akhir 2016 rasio kecukupan modal BNI Syariah sebesar 14,92 persen. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Dwitya Putra

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

2 hours ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

2 hours ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

2 hours ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

2 hours ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

6 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

9 hours ago