Categories: HeadlinePasar Modal

BNI Siapkan Rp500 Miliar Suntik BNI Syariah

Jakarta–PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) mengaku telah menyiapkan dana sebesar Rp500 miliar untuk menyuntik anak usahanya yakni BNI Syariah. Suntikan dana itu akan memperkuat permodalan anak usahanya tersebut.

Namun, menurut Direktur Utama BNI, Achmad Baiquni, sebelum memberikan tambahan modal, perseroan terlebih dahulu akan mencari mitra strategis. Dengan adanya mitra strategis itu, maka perseroan tak harus mengeluarkan biaya bagi BNI Syariah.

“Kami lebih prefer jika mitra strategis dan kami harap tahun ini sudah ada yang berminat serius. Namun apabila belum dapat kami tambah modal Rp500 miliar,” ujar Baiquni, di Jakarta, Kamis, 10 Maret 2016.

Mitra strategis itu, diharapkan datangnya dari perbankan syariah. Namun tidak menutup kemungkinan juga bagi institusi diluar perbankan. “Kami ingin Mitra itu benar-benar membantu BNI Syariah kembangkan produk dan pengetahuan tentang syariah,” ucap Baiquni.

Sementara itu, pelepasan saham bagi mitra strategis, kata dia, akan dilakukan melalui rights issue. Kendati demikian, perseroan berencana masih akan tetap menjadi pemegang saham mayoritas serta akan tetap memperhatikan nilai jual saham BNI Syariah.

Selain itu, tambah Baiquni, dengan adanya mitra strategis tersebut, juga akan membantu BNI Syariah memasarkan produk mereka. Hal ini sejalan dengan arahan induk yang meminta BNI Syariah untuk meningkatkan kinerjanya.

“Tahap awal akan melepas 20%. Kami akan tetap mempertahankan sebagai pemegang saham mayoritas,” tutup dia. (*)

 

Editor: Paulus Yoga

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

9 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

9 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

9 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

11 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

11 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

11 hours ago