Jakarta – PT BNI Life Insurance (BNI Life) melakukan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) bersama 200 anak-anak yatim, piatu, dan dhuafa asuhan dari Yayasan Cahaya Pelangi Indonesia dengan memberikan secara langsung Uang Saku dan bingkisan alat tulis sekolah.
Bantuan CSR tersebut diserahkan secara simbolis oleh Arry Herwindo Wildan GM Corporate Secretary & Corporate Communication, Chitraningrum GM Human Capital & Employee Training, Dian Wicaksono GM Finance Controller, Yudis Tiawan GM Affinity, dan Donny Trihardono GM Legal & Investigation BNI Life.
Direktur Utama BNI Life Shadiq Akasya dalam keterangannya yang diterima di Jakarta, Senin, 27 Mei 2019 mengatakan, kegiatan CSR ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan BNI Life menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1440 Hijriyah dengan tagline #BNILifeLebihMendekatiAnda,
“Diharapkan dengan kegiatan berbagi kebaikan ini dan kehadiran BNI Life di tengah anak-anak yatim, piatu, dan dhuafa dapat menjadi momentum memberikan kebahagiaan dan keceriaan di bulan yang suci ini dan menyambut Idul Fitri,” ujarnya.
Menurutnya, uang saku yang diberikan kepada anak-anak ditujukan untuk mengajarkan mereka bagaimana mengatur dan menggunakan uang saku dengan bijak. Literasi ini dilakukan pada saat tim perwakilan dari BNI Life membagikan secara langsung uang saku sebesar Rp200 ribu per anak.
Selain kegiatan CSR, acara ini juga diisi oleh lomba bagi para murid tingkat PAUD, TK, dan SD di wilayah Tangerang, antara lain lomba Mewarnai, Lomba Kreasi Kertas Bekas, dan Lomba Hafalan Alquran yang bertujuan untuk meningkatkan kreativitas anak-anak, tambah Arry Herwindo Wildan GM Corporate Secretary & Corporate Communcitaion. (*)
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More