Jakarta– PT Bank Negara Indonesia (persero) Tbk (BNI) terus menggenjot pertumbuhan kredit untuk pegawai dengan payroll di bank BNI. Kredit payroll tersebut hingga akhir tahun diharapkan menyumbang Rp8 triliun terhadap total kredit BNI tahun ini.
Pada semester pertama tahun ini, kredit payroll tercatat Rp6, 637 triliun tumbuh 337,8% dibanding semester pertama tahun lalu. Portofolio kredit payroll BNI telah mencapai 10% dari total kredit konsumer BNI. Sampai akhir tahun ini Perseroan membidik outstanding kredit payroll hingga Rp8 triliun.
“Paling besar payroll. Sekarang ini kita sudah sekitar RP 6 triliun dan sampai akhir tahun kami targetkan sekitar Rp8 triliun,” kata Direktur Konsumer BNI Anggoro Eko Cahyo di Jakarta, Rabu 10 Agustus 2016.
Anggoro mengatakan kredit payroll tersebut menopang pertumbuhan kredit konsumer yang ditargetkan tumbuh 10% tahun ini. Pada semester pertama 2016, BNI mencatat kredit konsumer tumbuh 14% secara setahunan (year on year/yoy) dengan outstanding Rp60,9 triliun.
Selain pertumbuhan kredit payroll yang cukup tinggi, penyaluran kredit konsumer BNI juga didominasi oleh kredit kepemilikan rumah (KPR). Meski hanya tumbuh 7,5% yoy pada semester satu 2016, KPR BNI mendominasi hingga 58,3% dari total kredit konsumer yang tercatat Rp60,9 triliun.(*)
Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More
Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More
Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More
Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More
Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More
Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More