Ilustrasi: Gedung BNI di Jakarta. (Foto: istimewa)
Jakarta – PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) menargetkan pertumbuhan dana tabungan tumbuh sebesar 16,7 persen di 2025.
Direktur Consumer Banking BNI, Corina Leyla Karnalies menyatakan bahwa target tersebut memang cukup menantang. Meski begitu, pihaknya optimis dapat mencapainya dengan berbagai strategi.
“Jadi untuk tabungan itu kita ditargetkan untuk tumbuh 16,7 persen. Tetapi ini kita melihatnya optimis. Makanya kita menyiapkan banyak sekali program,” ujar Corina dalam Konferensi Pers Rejeki Wondr BNI, Rabu, 16 April 2025.
Baca juga: Lewat Aplikasi wondr, BNI Ajak Nasabah Kumpulkan Poin untuk Hadiah Mewah
Corina menyebutkan optimisme tersebut tercermin dari realisasi pertumbuhan dana tabungan BNI yang double digit mencapai 11,1 persen year on year (yoy) di 2024. Adapun hingga kuartal I 2025, dana tabungan BNI sudah tumbuh 4,5 persen.
“Dan indikatornya menunjukkan hal yang positif adalah karena by kuartal 1 ini saja tabungan kita itu mampu tumbuh 4,5 persen. Jadi ini ada beberapa indikator yang menurut kami atau saya melihatnya adalah menuju ke 16,7 persen itu adalah sesuatu yang achievable,” tegasnya.
Dia menambahkan bahwa strategi BNI untuk mencapai target tersebut yakni dengan meluncurkan berbagai program dan kampanye. Salah satunya melalui program Rejeki wondr BNI.
Baca juga: Tabungan Nasabah Tajir BNI Tumbuh 16 Persen di Kuartal I 2025
Seperti diketahui, BNI kembali menghadirkan program Undian Rejeki wondr BNI sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah setia dan menjaring nasabah baru.
Program terebut juga menjadi bagian dari strategi BNI untuk meningkatkan pengalaman digital nasabah melalui aplikasi wondr. Selain memudahkan akses perbankan, wondr by BNI juga mendorong peningkatan jumlah pengguna, volume transaksi, serta pertumbuhan dana pihak ketiga dari produk tabungan. (*)
Editor: Galih Pratama
Poin Penting OJK mendorong keterbukaan informasi pasar modal melalui sistem pelaporan elektronik AKSes KSEI dan… Read More
Poin Penting Penjualan emas BSI tembus 2,18 ton hingga Desember 2025, dengan jumlah nasabah bullion… Read More
Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More
Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More
Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More
Poin Penting OJK menyiapkan aturan pengawasan finfluencer yang ditargetkan rampung pertengahan 2026, dengan fokus pada… Read More