News Update

BNI Akui Kebanjiran Dana Repatriasi

Jakarta–PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) menjadi salah satu bank BUMN yang ditunjuk sebagai bank persepsi atau bank penampung dana repatriasi dari Program Pengampunan Pajak (Tax Amnesty).

Direktur Treasury Bank BNI Panji Irawan mengaku, dari Program Tax Amnesty tersebut, BNI telah ‎banyak menyerap dana tebusan dan repatriasi dari wajib pajak (WP) yang mengikuti program pemerintah itu.

Namun demikian, dirinya tidak bisa menyebutkan berapa besaran dana repatriasi yang sudah diterima perseroan sampai saat ini. Akan tetapi, dia menegaskan, bahwa BNI menargetkan bisa menampung dana repatriasi hingga Rp70 triliun.

“Dananya sudah banyak yang masuk, baik bayar tebusan ataupun repatriasi. Mengenai angkanya saya tidak berani sebut karena ada pasalnya, ada ratusan lebih (peserta amnesti pajak),” ujarnya di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis, 4 Agustus 2016.

‎Dia menambahkan, masuknya dana repatriasi ke sektor perbankan, maka akan membantu perbankan dalam menguatkan Dana Pihak Ketiga (DPK) yang pada akhirnya penyaluran kredit ke masyarakat akan lebih besar dengan bunga lebih terjangkau.

“DPK itu merupakan dasar buat bank lakukan penyalur kredit dan sebagainya,” ucapnya.

Produk-produk investasi yang ditawarkan BNI beserta anak usahanya juga beragam, sehingga dia menyakini target sebesar Rp70 triliun akan tercapai, meskipun terdapat saingan dari perbankan lainnya yang turut menjadi bank persepsi.‎ (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

KPK juga Seret Bupati Pati Sudewo ke Kasus DJKA Kemenhub

Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga menetapkan Bupati Pati Sudewo (SDW) sebagai tersangka dalam… Read More

2 hours ago

Soal Kasus Sritex, Babay Parid Wazdi Kirim Surat Terbuka untuk Presiden Prabowo dan Menkeu Purbaya

Poin Penting Babay Parid Wazdi menilai proses hukum atas keputusan bisnis perbankan telah menimbulkan ketakutan… Read More

2 hours ago

Rupiah Hari Ini Diramal Tembus Rp17.000 per Dolar AS

Poin Penting Rupiah melemah tipis pada awal perdagangan Rabu (21/1/2026), dibuka di level Rp16.958 per… Read More

2 hours ago

Warisan Robby Djohan: Dari Bankir-bankir Andal Sampai Keris-keris Bertuah

Poin Penting Robby Djohan dikenang sebagai bankir legendaris yang sukses membangkitkan Bank Niaga, Garuda Indonesia,… Read More

2 hours ago

IHSG Dibuka Melemah 0,50 Persen ke Posisi 9.088

Poin Penting IHSG dibuka melemah 0,50 persen ke level 9.088,88 pada perdagangan pagi 21 Januari,… Read More

3 hours ago

IHSG Berpotensi Melemah, 6 Saham Ini Justru Siap Kasih Cuan

Poin Penting CGS International memprediksi IHSG hari ini (21/1) bergerak variatif cenderung melemah, dengan support… Read More

3 hours ago