Perbankan

blu by BCA Digital Luncurkan Kartu Debit Fisik, Ini Keunggulannya

Jakarta – Ditengah maraknya penggunaan kartu debit digital, keberadaan kartu debit dalam bentuk fisik masih menjadi pilihan bagi masyarakat untuk bertransaksi beragam kebutuhan seperti belanja e-commerce dan sebagainya.

Hal ini dimanfaatkan betul PT Bank Digital BCA atau blu by BCA Digital dalam meluncurkan produk teranyar mereka yakni bluDebit Card. Kartu satu ini dipakai para nasabah sebagai pilihan metode transaksi terbaru. 

Head of Card and Personal Loan Business BCA Digital Rainer Sutedja mengatakan, peluncuran bluDebit Card menyusul tingginya permintaan nasabah yang menginginkan pilihan metode transaksi lain selain menggunakan bluVirtual Card atau kartu debit virtual yang sudah ada lebih dulu.

Baca juga: Kolaborasi blu dan Talenta Nusantara Dukung Milenial Melek Finansial

“bluDebit Card hadir untuk memenuhi permintaan tersebut yang diikuti dengan peningkatan kenyamanan dan pengalaman pengguna,” jelasnya, Selasa, 24 Oktober 2023.

Ia mengatakan, bluDebit Card bisa dipergunakan di seluruh EDC dan ATM terkoneksi dengan jaringan Alto/Prima untuk penggunaan di dalam negeri. 

“Selain itu, bluDebit Card juga didukung oleh Mastercard sehingga memberi nasabah akses ke jaringan penerimaan global Mastercard yang mencakup lebih dari 90 juta merchant di seluruh dunia,” bebernya.

Menariknya kata dia, kartu bluDebit Card ini menjadi kartu fisik pertama dari bank digital yang didesain dan diproduksi dari daur ulang sampah plastik. Hal ini, sejalan dengan komitmen sustainability initiative sesuai pedoman ESG (Environment, Social, and Government) yang dijalankan oleh blu by BCA Digital.

Adapun bluDebit Card ini merupakan kartu fisik pertama dari bank digital yang didesain dan diproduksi dari daur ulang sampah plastik. 

“Hal ini sejalan dengan komitmensustainability initiativesesuai pedoman ESG (Environment, Social, and Government) yang dijalankan oleh blu by BCA Digital,” kata Rainer. 

Lanjutnya, pemilihan bahan tersebut sesuai dengan komitmen blu dalam melestarikan lingkungan yang sudah konsisten digaungkan melalui berbagai inisiatif keberlanjutan #bluBuatBaik.

Baca juga: Moduit dan blu Kolaborasi Perluas Akses Produk Wealth Management, Investasi jadi Lebih Gampang

Terpenting kata dia, bluDebit Card memberikan sistem keamanan data yang optimal. Di mana, hanya tercantum nomor kartu dan nama pemilik di bagian belakang kartg.

Sementara itu, terkait tanggal masa berlaku dan nomor CVC hanya bisa diakses oleh sobatblu melalui aplikasi. Selain itu, kartu tersebut juga bisa dikontrol melalui aplikasi. 

“Jika bluDebit Card hilang atau terdeteksi fraud, sobat blu hanya perlu melakukan pemblokiran melalui aplikasi blu agar kartu tidak disalahgunakan oleh orang yang menemukan,” pungkasnya. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Milenial Merapat! Begini Cara Mudah Memiliki Rumah Tanpa Beban Pajak

Jakarta - Pemerintah telah menyediakan berbagai program untuk mendorong industri perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah… Read More

9 hours ago

Indonesia Dorong Komitmen Pendanaan Iklim yang Lebih Adil di COP29

Jakarta – Indonesia dan negara berkembang lainnya menuntut komitmen lebih jelas terhadap negara maju terkait… Read More

10 hours ago

Kapal Milik PHE OSES Selamatkan 4 Nelayan yang Terombang-Ambing di Laut Lampung Timur

Jakarta – Kapal Anchor Handling Tug and Supply (AHTS) Harrier milik Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE… Read More

10 hours ago

Bos Bangkok Bank Ungkap Alasan di Balik Akuisisi Permata Bank

Bangkok – Indonesia dianggap sebagai pasar yang menarik bagi banyak investor, khususnya di kawasan Asia… Read More

11 hours ago

Dukung Program 3 Juta Rumah, BI Siapkan Dua Kebijakan Ini

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mendukung program pembangunan 3 juta rumah Presiden Prabowo Subianto yang… Read More

12 hours ago

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi

Padang - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono mengapresiasi kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB)… Read More

12 hours ago