News Update

Bisnis Wealth Management Mandiri Kelola Rp169 Triliun

Jakarta — Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, Kartika Wirjoatmodjo mengungkapkan, pihaknya terus menggencarkan bisnis wealth management. Dirinya mengungkapkan, hingga Agustus tahun ini pihaknya telah memiliki dana kelolaan senilai Rp169 triliun. Pencapaian tersebut meningkat 14,9 persen dari jumlah dana kelolaan di Agustus tahun lalu yang sebesar Rp147 triliun.

Kartika menambahkan, saat ini secara keseluruhan Bank mandiri telah memiliki 51.200 nasabah wealth management yang terdiri dari nasabah prioritas dan nasabah private. Dirinya menambahkan, capaian tersebut diproyeksi bakal terus meningkat. Hal tersebut sejalan dengan besarnya potensi nasabah prima di sektor perbankan nasional.

“Mandiri private adalah bentuk layanan kepada nasabah utama Mandiri yang merupakan segmen tertinggi kategori individual. Berangkat dari filosofi bahwa nasabah adalah yang utama, Mandiri private memiliki komitmen untuk memberikan pelayanan yang eksklusif kepada para nasabah sesuai dengan profil dan gaya hidupnya,” ungkap Kartika saat meresmikan pembukaan (soft launching) fasilitas Mandiri Private Banking Office di Menara Mandiri, Jakarta, Senin, 25 September 2017.

Selain itu Kartika menambahkan, segmen private banking ini tidak hanya menawarkan keuntungan khusus seperti halnya segmen prioritas, tetapi juga mulai memberikan total advisory dan full range of wealth products untuk solusi keuangan nasabah. (Bersambung ke halaman berikutnya)

Page: 1 2

Suheriadi

Recent Posts

PHE OSES Resmi Salurkan Gas Bumi Ke PLTGU Cilegon

Jakarta -  PT Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE OSES) resmi menyalurkan gas bumi ke… Read More

5 hours ago

Transformasi Aset, PLN Integrasikan Tata Kelola Arsip dan Dokumen Digital

Jakarta - PT PLN (Persero) meluncurkan program Gerakan Tertib Arsip (GEMAR) dan aplikasi New E-Arsip… Read More

6 hours ago

Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa Dukung Peningkatan Kinerja Keselamatan

Jakarta - Demi meningkatkan kinerja keselamatan dan integritas aset, Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa dan PT Badak… Read More

8 hours ago

Jumlah Peserta Regulatory Sandbox Menurun, OJK Beberkan Penyebabnya

Jakarta - Penyelenggara inovasi teknologi sektor keuangan (ITSK) harus melewati regulatory sandbox milik Otoritas Jasa… Read More

10 hours ago

OJK Siap Dukung Target Ekonomi 8 Persen, Begini Upayanya

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut bersedia mendukung target pertumbuhan ekonomi 8 persen Presiden… Read More

14 hours ago

BPKH Ajak Pemuda Gunakan DP Haji sebagai Mahar Pernikahan

Jakarta - Saat ini, secara rata-rata masa tunggu untuk melaksanakan ibadah haji di Indonesia bisa… Read More

16 hours ago