Jakarta — Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, Kartika Wirjoatmodjo mengungkapkan, pihaknya terus menggencarkan bisnis wealth management. Dirinya mengungkapkan, hingga Agustus tahun ini pihaknya telah memiliki dana kelolaan senilai Rp169 triliun. Pencapaian tersebut meningkat 14,9 persen dari jumlah dana kelolaan di Agustus tahun lalu yang sebesar Rp147 triliun.
Kartika menambahkan, saat ini secara keseluruhan Bank mandiri telah memiliki 51.200 nasabah wealth management yang terdiri dari nasabah prioritas dan nasabah private. Dirinya menambahkan, capaian tersebut diproyeksi bakal terus meningkat. Hal tersebut sejalan dengan besarnya potensi nasabah prima di sektor perbankan nasional.
“Mandiri private adalah bentuk layanan kepada nasabah utama Mandiri yang merupakan segmen tertinggi kategori individual. Berangkat dari filosofi bahwa nasabah adalah yang utama, Mandiri private memiliki komitmen untuk memberikan pelayanan yang eksklusif kepada para nasabah sesuai dengan profil dan gaya hidupnya,” ungkap Kartika saat meresmikan pembukaan (soft launching) fasilitas Mandiri Private Banking Office di Menara Mandiri, Jakarta, Senin, 25 September 2017.
Selain itu Kartika menambahkan, segmen private banking ini tidak hanya menawarkan keuntungan khusus seperti halnya segmen prioritas, tetapi juga mulai memberikan total advisory dan full range of wealth products untuk solusi keuangan nasabah. (Bersambung ke halaman berikutnya)
Page: 1 2
Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan OJK (POJK) Nomor 27 Tahun 2024 tentang… Read More
Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membeberkan proses pengembangan kegiatan usaha bullion atau usaha yang berkaitan dengan… Read More
Jakarta - PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) mengoptimalkan fasilitas digital banking yang dimiliki sebagai alternatif… Read More
Jakarta - Menjelang libur dan cuti bersama perayaan Natal 2024, indeks harga saham gabungan (IHSG)… Read More
Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI Dina Lorenza menyatakan dukungannya terhadap kenaikan Pajak Pertambahan… Read More
Jakarta – Presiden Direktur PT Rintis Sejahtera, Iwan Setiawan, kembali dinobatkan sebagai salah satu Top… Read More