News Update

Biografi Rachman Pasha Diluncurkan

Jakarta–Bertempat di Gedung Proklamasi, Sabtu 28 Mei 2016 Buku Biografi Rachman Pasha, Mantan Direktur Utama PT PANN (Persero) diluncurkan.

Buku yang ditulis oleh Chandra Ismail tersebut menurut Ketua Persatuan Keluarga Putra-Putri Perintis Kemerdekaan RI, Meutia Hatta Swasono yang diwakili putranya, Tansri Yusuf Zulfikar adalah biografi yang mengulas salah seorang saksi sejarah generasi kedua Pejuang Perintis Kemerdekaan di Boven Digul dan pengasingan ke Australia.

“Rachman Pasha, merupakan putra ketiga dari Lukman, salah seorang pejuang kemerdekaan yang ikut diasingkan pemerintah Hindia Belanda ke tanah pengasingan bersama tokoh-tokoh pejuang kemerdekaan lainnya termasuk Bung Hatta, Bung Syahrir, ini yang sudah banyak orang lupakan,” kata Tansri dalam sambutannya, Jakarta, Sabtu, 28 Mei 2016.

Chandra Ismail, penulis buku tersebut mengatakan ada beberapa alasan buku tersebut ditulis. “Beliau sebagai saksi sejarah dan sebagai pelaku sejarah memajukan industri maritim Indonesia,” kata dia.

Pada tahun 1987-1994, Rachman ditunjuk sebagai Direktur Umum dan Keuangan karena prestasinya menghadapi hutang PT Pelni pada PT PANN. Kemudian karirnya menanjak menjadi Direktur Utama PT PANN pada 1994-2004.

“Pak Rachman juga sebagai mahasiswa adalah aktivis HMI, waktu itu HMI diinjak-injak PKI agar bubar, beberapa kali Beliau diinterogasi Korem karena buletinnya tidak memuat Manipol Usdek, Nasakom, dituduh kontra revolusi,” tambahnya. (*)

 

admin

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

4 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

4 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

5 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

9 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

18 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

18 hours ago