Jakarta – Program vaksinasi tahap 2 akan segera dilaksanakan oleh pemerintah melalui Kementerian Kesehatan. Untuk itu, PT Bio Farma (Persero) sudah mempersiapkan 7,5 juta vaksin Covid-19 untuk vaksinasi tahap 2 yang akan dimulai pada bulan Februari 2021.
“Target kita, sesuai dengan timeline yang disepakati dengan Kementerian Kesehatan, akan ada 7,5 juta dosis vaksin yang akan didistribusikan kepada masyarakat untuk bulan Februari ini,” jelas Direktur Utama Bio Farma Honesti Basyir pada konferensi pers virtual melalui kanal YouTube Badan POM RI, 16 Februari 2021.
Dirinya optimis pihaknya mampu mempercepat program vaksinasi nasional. Alasannya, terdapat tambahan suplai yang cukup untuk percepatan proses produksi vaksin Covid-19. Selain itu, penerbitan Emergency Use Authorization (EUA) untuk vaksin Covid-19 produksi Bio Farma oleh BPOM juga akan mempercepat proses vaksinasi nasional.
“Dari bahan baku, lebih kurang ada 140 juta dosis yang siap masuk sesuai dengan timeline program vaksinasi di Indonesia. Sampai hari ini, kami sudah produksi 15 batch atau 15 juta dosis sudah selesai di produksi,” jelasnya. (*) Evan Yulian Philaret
Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More
Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More
PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More
Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More
UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More
Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More