Headline

BI: Tiga Bank Segera Susul Penerapan Tol Nontunai

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mengaku, 3 (tiga) bank siap menyusul dan ikut serta dalam sinergi penerapan pembayaran nontunai di gerbang tol menggunakan uang elektronik (e-money). Ketiga bank tersebut yakni Bank Mega, Bank DKI dan Bank Nobu.

Sebagai informasi, saat ini ada 5 (lima) bank yang ikut serta dalam penerapan pembayaran nontunai di gerbang tol yakni PT Bank Mandiri dengan uang elektronik E-money Mandiri, PT Bank Bank Central Asian (Flazz BCA), PT Bank Negara Indonesia (BNI TapCash), Bank Rakyat Indonesia (Brizzi) dan Bank Tabungan Negara (Blink BTN).

Direktur Eksekutif Program Transformasi BI, Aribowo mengatakan, ketiga bank yang akan ikut serta dalam penerapan pembayaran tol nontunai ini nantinya akan menggunakan produk uang elektronik yang dimiliki oleh ketiga bank itu, yakni Bank Mega (Mega Cash), Bank DKI (JakCard) dan Bank Nobu (Nobu E-money).

“Tahap pertama fokus pada 5 bank dulu. Desember akan ada tiga bank lagi yang ditambah yaitu Bank DKI, Bank Mega, dan Bank Nobu yang akan terlaksana Desember 2017,” ujarnya di Gedung BI, Jakarta, Selasa, 15 Agustus 2017.

Lebih lanjut dia mengungkapkan, bahwa ketiga bank tersebut sudah mengajukan izin kepada Bank Indonesia untuk ikut serta dalam sinergi pembayaran tol secara nontunai dengan menggunakan e-money. Pasalnya, ketiga bank ini sudah menerbitkan e-money cukup lama, namun pangsa pasarnya (market share) masih sedikit. (Bersambung ke halaman berikutnya)

Page: 1 2

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Catatan HUT ke-47 Infobank: Lazy Bank, Kriminalisasi Kredit Macet, dan Ujian Akhir Disiplin Fiskal

Oleh Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyebut para… Read More

3 hours ago

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

12 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

18 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

19 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

20 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

21 hours ago