Moneter dan Fiskal

BI Sebut Aliran Modal Asing Keluar Indonesia di Pekan Kedua 2025 Capai Rp4,38 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat pada pekan kedua 2025 aliran modal asing keluar atau capital outflow ke Indonesia senilai Rp4,38 triliun.

Berdasarkan data transaksi yang dihimpun BI periode 6 hingga 9 Januari 2025, nonresiden di pasar keuangan domestik tercatat jual neto Rp4,38 triliun.

Aliran modal asing pada pekan kedua Januari 2025 mencatatkan aliran modal asing keluar di pasar saham, dan Surat Berharga Negara (SBN).

“Terdiri dari jual neto Rp1,92 triliun di pasar saham, jual neto Rp2,90 triliun di pasar SBN, dan beli neto Rp0,44 triliun di Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI),” kata Kepala Departemen Komunikasi BI, Ramdan Denny Prakoso dalam keterangan resminya, dikutip Sabtu, 11 Januari 2025.

Baca juga: Awal 2025, Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,08 Triliun

Sementara itu, premi risiko investasi atau premi credit default swaps (CDS) Indonesia 5 tahun naik ke level 78,65 bps per 9 Januari 2025, dibandingkan dengan 76,88 bps per 3 Januari 2025.

Dengan demikian, selama 2025, berdasarkan data setelmen hingga 9 Januari 2025, nonresiden tercatat jual neto sebesar Rp1,10 triliun di pasar saham, beli neto Rp3,83 triliun di pasar SBN dan beli neto Rp2,67 triliun di SRBI.

Nilai Tukar Rupiah

Selain itu, BI juga melaporkan perkembangan nilai tukar 6 sampai 10 Januari 2025. Tercatat, nilai tukar per Kamis, 9 Januari 2025, rupiah ditutup di level (bid) Rp16.195 per dolar AS, dan dibuka pada level (bid) Rp16.210 per dolar AS pada Jumat, 10 Januari 2025.

Lalu yield SBN (Surat Berharga Negara) 10 tahun naik ke 7,18 persen pada Kamis, 9 Januari 2025 dan stabil di level 7,18 persen pada Jumat, 10 Januari 2025.

Baca juga: Survei BI: Indeks Keyakinan Konsumen Meningkat di Desember 2024

Sementara untuk indeks dolar (DXY) menguat ke level 109,18 dan yield UST (US Treasury) dengan tenor 10 tahun naik ke level 4,689 persen. (*)

Editor: Yulian Saputra

Irawati

Recent Posts

Joseph Chan Fook Onn Mundur dari Kursi Direktur Bank OCBC NISP

Jakarta - PT Bank OCBC NISP Tbk mengumumkan pengunduran diri salah satu direkturnya, yakni Joseph… Read More

14 hours ago

Transaksi Cashless Bank Mega Syariah Naik Selama Libur Akhir Tahun 2024

Jakarta – Bank Mega Syariah mencatatkan peningkatan transaksi cashless selama periode liburan akhir tahun 2024. Peningkatan ini terlihat… Read More

22 hours ago

Dorong Investasi Asing, Bank Mandiri Promosikan Sektor IT ke Investor Hongkong

Jakarta - Bank Mandiri terus memperkuat daya saing Indonesia dengan mendorong investasi langsung (direct investment)… Read More

1 day ago

Hapus Kredit Macet UMKM Dikhawatirkan Moral Hazard, Begini Kata Menko Airlangga

Jakarta – Pemerintah mulai mengeksekusi kebijakan penghapusan tagih piutang bagi nasabah UMKM. Kebijakan ini diatur dalam Peraturan… Read More

1 day ago

Pagar Laut di Tangerang Persulit Nelayan Cari Ikan, DPR: Usut Pihak Bertanggung Jawab!

Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Riyono, menyoroti polemik mengenai pagar laut yang terbuat… Read More

1 day ago

Usia Muda Terbelenggu Utang, Rata-rata Pinjamannya Tembus Rp9 Juta

Jakarta – Kemudahan berutang secara daring rupanya membuat kelompok generasi milenial terjerat belenggu hutang. Rerata pinjamannya… Read More

1 day ago