Categories: Keuangan

BI: Pertumbuhan Keuangan Syariah Belum Memuaskan

Surabaya–Bank Indonesia (BI) menilai perkembangan ekonomi keuangan syariah Indonesia masih tertinggal jauh jika dibandingkan dengan negara tetangga yakni Malaysia. Pasalnya, ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia belum menjadi pilar kemaslahatan ekonomi bangsa.

Demikian pernyataan tersebut seperti disampaikan oleh Deputi Gubernur BI, Perry Warjiyo dalam seminar yang bertema “Kebijakan Strategis Pemerintah dan Daerah Dalam Mengakselerasi Perkembangan Ekonomi Syariah” di Surabaya, Selasa, 27 Oktober 2015.

Menurutnya, meski perkembangan keuangan syariah masih dapat tumbuh di kisaran 33% atau lebih tinggi dari pertumbuhan keuangan syariah global yang secara rata-rata sebesar 16%, namun pertumbuhan keuangan syariah di Indonesia dianggap masih belum memuaskan.

“Selama 5 tahun terakhir, perkembangan keuangan syariah memang tumbuh cukup mengesankan, kalau tidak salah 33%. Secara pertumbuhannya memang cukup mengesankan, tapi saya pribadi belum puas terhadap pertumbuhan itu,” ujar Perry.

Hal tersebut juga tecermin pada market share perbankan syariah dan perusahaan pembiayaan syariah yang secara nasional baru mencapai 4,6%. Padahal, keuangan syariah sudah digagas sejak 25 tahun yang lalu, namun sampai saat ini hanya mampu mencatatkan market share 4,6%.

“Asuransi takhaful juga baru 3%an. Dari tahun 1991 sampe 2015 kita baru mampu menaikkan seperti itu. 25 tahun sudah berjalan  kita hanya mampu menumbuhkan 4,6% dari perbankan syariah, perusahaan pembiayaaan juga 4,6%,” tutup Perry. (*) Rezkiana Nisaputra

Paulus Yoga

Recent Posts

Raharja Energi Cepu (RATU) Raih Dana Segar Rp624,46 Miliar usai IPO

Jakarta - PT Raharja Energi Cepu Tbk (RATU) sebagai anak usaha dari PT Rukun Raharja… Read More

39 mins ago

Tutup Layanan Marketplace, Saham Bukalapak Turun 4,10 Persen

Jakarta - PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) secara resmi mengumumkan telah menutup layanan penjualan untuk seluruh… Read More

41 mins ago

IHSG Sesi I Ditutup Berbalik Turun ke Level 7.080

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini, Rabu, 8… Read More

54 mins ago

Harga Saham RATU, KSIX, dan YOII Kompak Hijau Usai IPO, Ada yang Sentuh ARA

Jakarta - Harga saham PT Raharja Energi Cepu Tbk (RATU), PT Kentanix Supra International Tbk… Read More

2 hours ago

Cadangan Devisa RI Naik jadi USD155,7 Miliar di Desember 2024

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mancatat posisi cadangan devisa Indonesia pada akhir Desember 2024 sebesar USD155,7 miliar. Angka… Read More

2 hours ago

Siap Majukan Basket Nasional, Bank Mandiri Resmi Jadi Mitra Utama IBL 2025

Jakarta - Dalam beberapa tahun terakhir, Bank Mandiri terus berkomitmen mendukung pengembangan olahraga nasional. Mengawali… Read More

2 hours ago