Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat, perputaran uang rupiah pada tahun ini terus meningkat. Hal tersebut tercermin dari perputaran uang selama Maret 2018 sebesar Rp35 triliun, angka tersebut meningkat dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp25 triliun.
“Total perputaran uang di money market Indonesia sebesar Rp 30 triliun hingga Rp 35 triliun periode Maret, bahkan saat ini Rp 33 triliun sampai Rp 35 triliun per hari. Tahun lalu Rp 24 sampai Rp 25 triliun. Jadi ada peningkatan volume transaksi di pasar uang,” jelas Kepala Departemen Pendalaman Pasar Keuangan Bank Indonesia (BI) Nanang Hendarsah di Kompleks BI Jakarta, Jumat 13 April 2018.
Nanang menjelaskan, peningkatan perputaran uang tersebut berimplikasi terhadap volume pasar valas yang juga meningkat sekitar Rp 5,5 miliar hingga Rp 6 miliar per hari. Dengan adanya beberapa peningkatan tersebut, kondisi pasar keuangan Indonesia telah membaik setelah beberapa waktu lalu sempat terguncang.
“Jadi inflow sekarang kembali masuk ke SBN setelah di Februari ada beberapa yang keluar dan ini cukup baik sekarang kondisinya. Kita kembali ke kondisi yang stabil pasar keuangannya,” tambah Nanang.
Dirinya menilai, perputaran keuangan dan juga volume pasar valas yang terus meningkat menunjukkan perekonomian yang kuat dan stabil. Dirinya berharap, kodisi tersebut dapat meningkatkan dan menumbuhkan angka pertumbuhan ekonomi pada tahun ini.(*)
Jakarta - Mulai hari ini, 1 Januari 2025, pemerintah menerapkan kebijakan pajak pertambahan nilai (PPN)… Read More
Jakarta – PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) kembali menghadirkan program TORA Blue… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) sebelumnya telah menyampaikan bahwa akan melakukan penyesuaian pada… Read More
Oleh Karnoto Mohamad, Wakil Pemimpin Redaksi Infobank SELAMAT Tahun Baru 2025. Tahun di mana beban hidup… Read More
Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto resmi mengumumkan kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari… Read More
Jakarta - Pada akhir perdagangan 2024, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil ditutup menguat sebanyak… Read More