BI: Capital Inflow Minggu Pertama Januari Capai Rp6,8 Triliun
Balikpapan – Berdasarkan Survei Pemantauan Harga (SPH) yang dilakukan Bank Indonesia (BI), tingkat Indeks Harga Konsumen (IHK) pada pekan kedua Juli 2017 tercatat sebesar 0,25 persen (month to month/mtm) atau lebih rendah dibanding pekan pertama Juli 2017 yang sebesar 0,32 persen.
Gubernur BI Agus DW Martowardojo di Balikpapan, Jumat, 14 Juli 2017 mengatakan, meredanya tekanan inflasi nasional yang berada dikisaran 0,25 persen pada pekan kedua ini karena menyusutnya tekanan tarif transportasi dan terjaganya harga bahan makanan bergejolak (volatile food).
“Bawang putih dan segala varian cabai itu cukup terkendali,” ujar Agus Marto.
Menurut Agus, selain terjaganya komponen inflasi volatile food, menurunnya laju inflasi juga disebabkan oleh meredanya tekanan tarif transportasi setelah Idul Fitri 2017. Pada Juni 2017, tarif transportasi menjadi penyebab kenaikan inflasi karena gejolak harga pada arus mudik Idul Fitri 2017.
“Sekarang tarif transportasi justeru berkebalikan dan menjadi deflasi,” ucapnya.
Lebih lanjut dia menambahkan, penurunan tekanan dari kelompok tarif yang diatur pemerintah (administered prices) karena kenaikan harga listrik segmen 900 Volt Ampere (VA) yang sudah tidak terasa signifikan, juga menjadi pendorong laju inflasi menurun di pekan kedua bulan ini.
Di sisi lain, kata dia, dengan inflasi Juli yang tercatat 0,25 persen hingga pekan kedua Juli 2017, maka inflasi tahunan di bulan ketujuh ini akan berada pada kisaran 3,9 persen (yoy). Kendati demikian, angka ini masih sejalan dengan target inflasi BI akhir tahun ini yakni kisaran 4 persen plus minus 1 persen. (*)
Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More
Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More
PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More
Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More
UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More
Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More