BI Optimis Penurunan Bunga Acuan Buat Ekspor Lebih Ekspansif

Medan– Bank Indonesia (BI) meyakini penurunan suku bunga BI 7-Day Reverse Repo Rate sebesar 25 basis poin (bps) menjadi 5,75% akan meningkatkan angka ekspor Indonesia.

Deputi Gubernur BI Dody Budi Waluyo menyebut, Pemerintah perlu untuk meningkatkan ekspor guna menjaga stabilitas eksternal di tengah ketegangan hubungan dagang yang berlanjut terus dan menekan volume perdagangan dunia serta memperlambat pertumbuhan ekonomi global.

“Ini buat biaya untuk borrowing dari perbankan lebih murah, lending perbankan menjadi lebih baik. Permintaan kredit harus dijaga karena kalau lemah sedikitvsulit ekspansi dari perbankan. Meyakinkan gambaran itu kegiatan ekspansi ekspor menjadi lebih baik,” ujar kata Dody Budi Waluyo di Medan, Jumat 19 Juli 2019.

Dody menambahkan, bank sentral akan terus menjaga momentum pertumbuhan ekonomi nasional dengan bauran kebijakan salahsatunya melalui penurunan bunga acuan.

“Penting strategi apa yang dilakukan untuk mendorong eskpor dan komoditi apa yang jadi quick win. Poinnya kita punya saingan yang paling berat, kita punya kesamaan komoditas dengan Vietnam dan keunggulan daya saing,” tambah Dody.

Sebagai informasi, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatatkan nilai ekspor Indonesia pada Juni 2019 mencapai US$11,78 miliar atau menurun 20,54 persen dibanding ekspor Mei 2019. Demikian juga jika dibanding Juni 2018 menurun 8,98 persen. Ekspor nonmigas Juni 2019 mencapai US$11,03 miliar, turun 19,39 persen dibanding Mei 2019. Demikian juga dibanding ekspor nonmigas Juni 2018, turun 2,31 persen. (*)

Suheriadi

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

4 hours ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

5 hours ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

5 hours ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

5 hours ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

8 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

11 hours ago