News Update

BI: NPG Efisiensikan Rp230 Miliar Biaya Operasional

Jakarta – Bank Indonesia (BI) menilai, implementasi Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) atau National Payment Gateway (NPG) berpotensi mengefisienkan biaya transaksi yang cukup besar. Hal tersebut karena adanya penurunan biaya transaksi Merchant Discount Rate (MDR) di setiap transaksi.

“Penerapan GPN ini memiliki potensi efisiensi dana sekitar Rp230 miliar per-tahun dengan adanya penurunan biaya MDR baik dengan on-us maupun off-us,” ungkap Deputi Gubernur BI Sugeng di Kompleks BI Jakarta, Kamis 28 Desember 2017.

Sugeng menambahkan, dengan penerapan GPN, biaya transaksi Merchant Discount Rate (MDR) antar-sesama bank (on-us) menjadi sebesar 0,15 persen serta untuk transaksi bank yang berbeda (off-us) menjadi sebesar 1 persen.

“Biaya setiap transaksi off-us diturunkan, dari yang tadinya 2,2 persen menjadi 1 persen, sedangkan untuk transaksi on-us yang tadinya sebesar 1,8 persen menjadi 0,15 persen ini akan lebih efisien,” jelas Sugeng.

Sebagai informasi, MDR merupakan jumlah potongan uang yang dikenakan bank kepada merchant atau toko, dari setiap transaksi yang dilakukan dengan mesin electronic data capture (EDC). Sebagaimana diketahui, besaran potongan tersebut bervariasi, sesuai dengan kesepakatan, atau sesuai ketetapan regulator.

GPN sendiri telah diluncurkan BI pada 4 Desember 2017 lalu. Sedangkan implementasi GPN akan tertera pada setiap kartu yang dimiliki oleh nasabah, dimana nantinya di setiap kartu debit perbankan akan dicantumkan logo GPN dengan gambar Garuda merah di sisi kiri bawah. Untuk pendistribusian kartu dengan logo GPN sendiri akan dimulai pada Januari 2018. (*)

Suheriadi

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

7 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

8 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

9 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

9 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

11 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

11 hours ago