Moneter dan Fiskal

BI Diprediksi Masih Akan Tahan Suku Bunga Acuannya

Jakarta – Kepala Ekonom BCA David Sumual memprediksi dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) yang akan dilaksanakan pada, Selasa (18/4), Bank Indonesia (BI) masih akan tetap mempertahankan suku bunga acuannya atau BI7DRR di level 5,75%.

“Prediksi saya tetap dipertahankan (suku bunga acuan BI),” ujar David, saat dihubungi Infobanknews, Senin, 17 April 2023.

David mengatakan, proyeksi tersebut dilihat karena tingkat inflasi inti yang sudah menurun, yaitu sudah berada di bawah 5% dan akan sesuai dengan perkiraan BI di 3 – 4% pada kuartal III-2023.

“Inflasi kecendrungan menurun, sudah di bawah 5% dan diperkirakan akan sesuai range Bank Indonesia di sekitar 3 – 4% pada kuartal III-2023,” tambahnya.

Selain itu, Bank Sentral Amerika Serikat (The Fed) dinilai tidak lagi akan agresif dalam menaikan tingkat suku bunganya di Mei 2023.

“The Fed juga kemungkinan sudah tidak akan lagi agresif menaikkan suku bunga memasuki Mei 2023,” kata David.

Seperti diketahui, BI telah menahan suku bunga acuannya di level 5,75% sejak Februari 2023. BI menilai suku bunga tersebut telah memadai dalam meredam inflasi, sehingga tidak diperlukan lagi untuk mengerek suku bunganya.

Sementara itu, BI mencatat Inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) pada Februari 2023 sebesar 5,47% yoy dan inflasi inti terus melambat menjadi 3,09% yoy. (*)

Editor: Galih Pratama

Irawati

Recent Posts

PLN Perkuat Kolaborasi dan Pendanaan Global untuk Capai Target 75 GW Pembangkit EBT

Jakarta - PT PLN (Persero) menyatakan kesiapan untuk mendukung target pemerintah menambah kapasitas pembangkit energi… Read More

12 hours ago

Banyak Fitur dan Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respons Positif Pasar

Jakarta – Super App terbaru dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), yaitu BYOND by… Read More

17 hours ago

Pekan Kedua November, Aliran Modal Asing Keluar Indonesia Sentuh Rp7,42 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan aliran modal asing keluar (capital outflow) dari Indonesia pada pekan kedua… Read More

19 hours ago

IHSG Sepekan Turun 1,73 Persen, Kapitalisasi Pasar Bursa jadi Rp12.063

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan bahwa data perdagangan saham pada pekan 11… Read More

21 hours ago

Top! Baru Setahun, Allianz Syariah Sudah jadi Market Leader

Jakarta – Kinerja PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia atau Allianz Syariah tetap moncer di… Read More

1 day ago

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

2 days ago