Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat penarikan uang kartal selama Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) lebih tinggi dari proyeksi yang ditetapkan.
Adapun jumlah tersebut mencapai Rp130 triliun atau naik 10,7 persen secara tahunan (yoy). Bahkan, penarikan uang kartal ini lebih tinggi 104 persen dari proyeksi BI.
Baca juga: Top! Transaksi E-Commerce Sepanjang 2023 Tembus Rp453,75 Triliun
“Penarikan uang kartal luar biasa Rp130triliun meningkat 10,7 persen dari Nataru tahun 2022/2023, dan itu 104 persen lebih tinggi dari proyeksi kita, ini belum pernah terjadi, biasanya selalu di bawah proyeksi kita tapi ini di atas proyeksi,” ujar Deputi Gubernur BI, Doni P Joewono dalam konferensi pers RDG, dikutip, Kamis 18 Januari 2024.
Sementara itu, dalam empat bulan mendatang yakni, Januari – April 2024, BI akan menyediakan uang kartal mencapai Rp260 triliun. Pasalnya, dalam empat bulan mendatang, terdapat event besar seperti Pemilihan Umum (Pemilu), Ramadhan, dan Idul Fitri.
Baca juga: Tumbuh 130 Persen, Nilai Transaksi QRIS 2023 Tembus Rp229,96 Triliun
“Kita menyiapkan uang lebih dari Nataru. Mungkin bisa akan lebih tinggi 3-5 persen dari tahun lalu, ancer-ancer di atas Rp260 triliun,” ungkapnya.
Sebagai informasi, jumlah Uang Kartal Yang Diedarkan (UYD) pada Desember 2023 meningkat 7,33 persen yoy, sehingga menjadi Rp1.101,75 triliun. (*)
Editor: Galih Pratama
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More
Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More
Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More