Padang – Bank Indonesia (BI) mencatat, pertumbuhan kredit perbankan hingga Januari 2018 baru menyentuh kisaran 7 persen (yoy). Pertumbuhan kredit tersebut menurun dibandingkan dengan bulan Desember 2017 yang sebesar 8,2 persen (yoy).
“Baru sekitar 7 persen di Januari 2018. Kami terus berkoordinasi dengan Otoritas Jasa Keuangan, agar bank lebih efisien dan dapat meningkatkan kredit sesuai target,” ujar Deputi Gubernur BI Sugeng, di Padang, Sabtu, 24 Februari 2018.
Dirinya menjelaskan, BI dan OJK ingin mendorong penurunan beban operasional perbankan. Hal tersebut dilakukan agar perbankan lebih efisien, sehingga memiliki ruang untuk menurunkan bunga kredit yang dapat memacu permintaan kredit perbankan nasional.
Baca juga: Obligasi Korporasi Diharap Dorong Penurunan Suku Bunga Kredit
Menurutnya, langkah itu sudah dilakukan oleh regulator BI dan OJK sejak beberapa waktu lalu. Di mana pada salah satu segmen kredit yakni sektor korporasi, yang sudah menunjukkan perbaikan. “Kami masih yakin pertumbuhan kredit 2018 itu di atas 10 persen,” ucapnya.
Deputi Gubernur BI lErwin Rijanto juga sempat mengatakan, pada Januari 2018, pertumbuhan kredit masih lesu. Hal tersebut karena sudah menjadi tren tahunan industri di Januari, karena permintaan belum menggeliat setelah puncak konsumsi tinggi pada Desember.
Menurut Erwin, dalam jangka waktu satu hingga dua bulan ke depan diperkirakan kredit sudah kembali ke level normal. Di mana hingga akhir tahun ini, BI mematok pertumbuhan kredit di kisaran 10-12 persen, dengan berbagai relaksasi kebijakan terhadap perbankan. (*)
Jakarta – Sejumlah komunitas otomotif mengapresiasi kinerja Satgas Nataru Pertamina dalam menjaga ketersedian pasokan bahan… Read More
Jakarta - Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) terus mendorong ekspor gula aren Indonesia yang semakin… Read More
Jakarta - Karcher Indonesia menghadirkan solusi kebersihan rumah tangga dalam ajang Big Bang Festival 2024,… Read More
Jakarta - Bank Mandiri terus berkomitmen untuk meningkatkan literasi keuangan masyarakat sesuai program yang dicanangkan… Read More
Jakarta – Pemerintah menetapkan target penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp300 triliun untuk 2025. Hal ini ditetapkan dengan… Read More
Jakarta - Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Komisaris PT PLN (Persero), Aminuddin… Read More