Headline

BI: Bank Sudah Patuhi Penurunan Bunga Kartu Kredit

Jakarta – Bank Indonesia (BI) menilai, sejauh ini perbankan dan penerbit kartu kredit sudah mematuhi peraturan untuk menurunkan batas maksimum bunga kartu kredit menjadi 2,25 persen per bulan dari sebelumnya 2,95 persen per bulan.

“Saya harap ini dapat mencerminkan kondisi rill di pasar bunga kredit Indonesia,” ujar Gubernur BI Agus DW Martowardojo di Jakarta, Jumat, 2 Juni 2017.

Adapun penurunan bunga kartu kredit tersebut sesuai dengan Surat Edaran Bank Indonesia Nomor 18/33/DKSP dan efektif berlaku pada Jumat 2 Juni 2017 ini setelah masa transisi selama enam bulan sejak Desember 2016.

Bank Sentral berharap seluruh bank dan penerbit dapat konsisten mengikuti ketentuan BI. Agus juga mengingatkan, jika ada bank dan penerbit yang melanggar peraturan otoritas, masyarakat dapat melaporkan bank atau penerbit tersebut ke BI.

“Saya sangat harapkan ini disiplin, kalau ada yang menaikkan mohon dilaporkan ke bank terkait dan ke BI,” tegasnya.

Menurut Agus, tidak ada alasan bagi perbankan dan penerbit untuk tidak menurunkan batas maksimum bunga kartu kredit. Pasalnya, BI sendiri telah melakukan sosialisasi sejak sembilan bulan lalu terkait aturan tersebut.

“Sudah lama untuk diarahkan per bulan maksimal 2,25 persen. Jadi semua harus sejalan dengan itu. Diharapkan bisa efektif dan bawa manfaat ke masyarakat,” paparny.

Berdasarkan datanya pada statistik alat pembayaran dengan menggunakan kartu (APMK) jumlah kartu kredit per April 2017 tercatat 17,66 juta kartu naik dibandingkan periode akhir 2016 17,4 juta kartu. Adapun nominal transaksi kartu kredit hingga April 2017 adalah Rp95,4 triliun. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

ISEI Ajak Percepat Hilirisasi Perikanan untuk Dorong Ekonomi

Jakarta – Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) mendorong percepatan hilirisasi sektor perikanan lewat investasi dan… Read More

22 mins ago

SRO Luncurkan Sejumlah Program Demi Gaet Investor Perempuan

Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat, dari total jumlah investor pasar modal… Read More

15 hours ago

Negosiasi Tarif Indonesia-AS, Ini Pengaruhnya ke Pasar Modal

Jakarta - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, sebelumnya telah menetapkan kebijakan tarif resiprokal terhadap… Read More

15 hours ago

APBN Hanya Sanggup Danai 12,3 Persen Kebutuhan Iklim, Pemerintah Akui Fiskal Terbatas

Jakarta – Kapasitas ruang fiskal APBN masih sangat terbatas dalam mendanai berbagai proyek transisi energi… Read More

18 hours ago

53 Persen Perusahaan di Indonesia Belum Pakai AI, Helios dan AWS Ungkap Alasannya

Jakarta - Tahun 2024 lalu, perusahaan akuntansi multiglobal, menemukan data bahwa 53 persen pemimpin perusahaan… Read More

18 hours ago

Laba BTPN Syariah Tumbuh 18 Persen jadi Rp311 Miliar di Kuartal I 2025

Jakarta - PT Bank BTPN Syariah Tbk mencatatkan kinerja yang solid pada kuartal I 2025… Read More

18 hours ago