Internasional

Bertukar Ucapan Ramadan, Menlu Arab dan Iran Siap Rekonsiliasi

Jakarta – Menteri Luar Negeri (Menlu) Arab Saudi Pangeran Faisal bin Farhan memberikan ucapan selamat Ramadhan kepada Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian dalam sambungan via telepon.

Dalam pembicaraan tersebut mereka berjanji untuk segera melakukan pertemuan membahas implementasi kesepakatan rekonsiliasi bilateral kedua negara tersebut.

“Menteri Arab Saudi Pangeran Faisal bin Farhan, menelepon Hossein Amir-Abdollahian dan mereka bertukar ucapan selamat pada kesempatan bulan suci Ramadhan, yang dimulai pada Kamis di kedua negara itu,” ujar Kementerian Luar Negeri Saudi dalam sebuah pernyataan tertulis dinukil AFP, 23 Maret 2023.

Dalam pernyataan tersebut pula, kedua menteri sepakat untuk segera mengadakan pertemuan bilateral untuk kembali membuka kedutaan dan konsulat antara kedua negara.

Pejabat Saudi mengatakan, pertemuan yang diharapkan para menteri merupakan langkah selanjutnya dalam pemulihan hubungan diplomatik yang dimediasi oleh China 10 Maret tersebut.

Sebelumnya Riyadh memutuskan hubungan kedua negara setelah pengunjuk rasa Iran menyerang misi diplomatik Arab Saudi pada tahun 2016, menyusul eksekusi Saudi terhadap ulama Syiah Nimr al-Nimr.

Tentu saja, ini menjadi salah satu dari serangkaian peristiwa antara dua rival lama di kawasan timur tengah tersebut.

Dalam laporan AFP, kesepakatan tersebut diperkirakan akan membuat Iran yang mayoritas Syiah dan sebagian besar Muslim Sunni Arab Saudi membuka kembali kedutaan dan misi mereka dalam waktu dua bulan, serta menerapkan kesepakatan kerja sama keamanan dan ekonomi yang ditandatangani lebih dari 20 tahun lalu.

Pada Minggu (19/3), seorang pejabat Iran mengatakan bahwa Presiden Ebrahim Raisi dengan senang hati menerima undangan untuk mengunjungi Arab Saudi dari Raja Salman, meskipun pihak Saudi belum mengonfirmasi.

Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian mengungkapkan kepada awak media setempat jika kedua negara telah sepakat mengadakan bertemuan pada tingkat menteri luar negeri.

Diketahui, ada tiga kemungkinan lokasi yang diusulkan untuk pertemuan tersebut. Namun, Amir-Abdollahian tidak menyebut di mana lokasi persisnya dan kapan pertemuan tersebut akan berlangsung. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

IHSG Kembali Dibuka Naik 0,44 Persen ke Level 7.769

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9:00 WIB, Jumat, 18 Oktober 2024, Indeks… Read More

52 mins ago

OJK Bergabung dengan Global Asia Insurance Partnership, Perkuat Perasuransian di Asia

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengumumkan telah bergabung dengan Global Asia Insurance Partnership (GAIP)… Read More

58 mins ago

KBank Perkuat Ekspansi Regional, Tegaskan Investasi pada Bank Maspion

Bangkok - Kasikorn Bank (KBank) semakin mengukuhkan posisinya di kawasan ASEAN dan sekitarnya dengan strategi… Read More

3 hours ago

IHSG Berpotensi Melemah Setelah Reli 5 Hari

Jakarta - BNI Sekuritas menyoroti pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

3 hours ago

Solo International Art Camp 2024, Seni yang Menghubungkan Dunia

Solo - Solo International Art Camp (SIAC) 2024 kembali lagi. Event yang digelar pada 17-24… Read More

3 hours ago

Kejahatan Siber Meningkat, Kenali Modus Penipuan Investasi Gaya Baru

Jakarta - Perkembangan teknologi digital yang pesat telah mendorong industri keuangan memperluas jaringan melalui aplikasi… Read More

12 hours ago