Ekonomi Digital

Bersiap Transformasi Digital, Jasa Raharja dan Amazon Kembangkan Culture Innovation

New York – Jasa Raharja bersama Amazon Web Services (AWS) bekerja sama mengembangkan artificial intelligence (AI)/ ML for safety campaign, dan Co Innovation Lab and culture of innovation.

Adapun penandatanganan kerja sama dilakukan di Amazon JFK 14 Office, New York, pada Senin (7/11).

Nantinya, kolaborasi dengan AWS ini akan melibatkan banyak pihak, yakni Jasa Raharja, Kementerian Perhubungan, kepolisian, pembina Samsat, BUMN, perusahaan startup, akademisi, media massa, dan stakeholders.

Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A. Purwantono mengatakan, AWS akan melakukan sharing terkait kunci sukses Amazon dalam membangun pola pikir dan budaya berinovasi yang berfokus pada pelayanan pelanggan.

“Sharing ini, akan dilakukan melalui keynote speech, workshop, join innovation lab, dan kompetisi artificial intelligence sesuai dengan mandat yang diberikan kepada Jasa Raharja,” ujar Rivan, usai melakukan penandatanganan perjanjian tersebut.

Jasa Raharja, lanjut Rivan, menyambut baik adanya perjanjian kerja sama ini. Menurutnya, kolaborasi itu akan membawa dampak positif terhadap pelayanan kepada masyarakat Indonesia.

Dia menyebut, kerja sama ini akan menjadi kesempatan untuk menggali kunci sukses Amazon dalam memberikan pelayanan maksimal kepada pelanggannya.

“Dengan demikian tercipta nilai tambah untuk pertumbuhan Perusahaan yang berkelanjutan atau sustainable growth”, ucapnya.

Sementara itu, Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo menyampaikan, kolaborasi ini akan memperkuat transformasi korporasinya berbasis digital, yang fokus pada tiga hal, pertama, penurunan tingkat kecelakaan di Indonesia.

Kedua, peningkatan collection rate pajak kendaraan bermotor (PKB). Ketiga, verifikasi klaim biaya rumah sakit.

“Semoga kerja sama ini dapat memberikan manfaat, tidak hanya kepada Jasa Raharja, tetapi juga terhadap seluruh stakeholder Jasa Raharja,” paparnya. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Airlangga Beberkan Isi Negoisasi Tarif Resiprokal AS, Apa Saja?

Jakarta – Pemerintah mulai melakukan langkah negosiasi terhadap Amerika Serikat (AS) terkait kebijakan tarif resiprokal Presiden Donald… Read More

2 hours ago

LPS Siapkan Pembayaran Klaim Simpanan Nasabah BPRS Gebu Prima

Jakarta - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menyiapkan proses pembayaran klaim penjaminan simpanan dan pelaksanaan likuidasi… Read More

2 hours ago

XL Smart Resmi Beroperasi, Tegaskan Tidak akan Lakukan PHK

Jakarta - PT XL Smart Telecom Sejahtera Tbk (EXCL) secara resmi berdiri pada 17 April… Read More

3 hours ago

Ekonom Prediksi Penerimaan Pajak 2025 Tak Capai Target

Jakarta – Head of Research & Chief Economist Mirae Asset, Rully Arya Wisnubroto memprediksi bahwa penerimaan pajak… Read More

18 hours ago

Siapa Pendiri Taman Safari Indonesia? Ini Dia Sosoknya

Jakarta - Siapa pemilik dari Taman Safari Indonesia? Pertanyaan tersebut banyak diperbincangan publik luas seiring… Read More

18 hours ago

IHSG Jelang Long Weekend Ditutup Menguat ke Level 6.438

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan hari ini, 17 April 2025,… Read More

18 hours ago