sports

Berikut Link dan Cara Beli Tiket Piala Dunia U-17 2023

Jakarta –  Indonesia siap menggelar Piala Dunia U-17 2023. Ajang bergengsi ini akan berlangsung pada 10 November – 2 Desember 2023.

Ada empat stadion yang digunakan dalam Piala Dunia U-17. Di antaranya Jakarta International Stadium (JIS) Jakarta, Stadion Si Jalak Harupat di Bandung, Stadion Manahan di Solo, dan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) di Surabaya.

Sebagai tuan rumah, Indonesia akan berlaga di Stadion GBT. Tim asuhan Bima Sakti ini tergabung dalam Grup A bersama dengan Ekuador, Panama, dan Maroko.

Baca juga: Daftar Lengkap Pemenang Ballon d’Or 2023, Lionel Messi Berjaya Lagi!

Pada pembukaan Piala Dunia U-17 2023, Indonesia akan bersua dengan Ekuador di Stadion GBT, pada pukul 19.00 WIB.

Bagi masyarakat yang ingin menonton Piala Dunia U-17 2023, langsung ke stadion, bisa memesan atau membeli tiket secara online. Berikut link dan cara beli tiket Piala Dunia U-17.

Link Beli Tiket Piala Dunia U-17 2023

Pembelian tiket Piala Dunia U-17 2023 dilakukan secara daring atau online melalui laman https://www.tickets-u17worldcup.com/matches.

Di laman ini, masyarakat bisa membeli tiket Piala Dunia U-17, baik fase penyisihan hingga final. 

Cara Beli Tiket Piala Dunia U-17 2023

Tiket Piala Dunia U-17 2023 dapat dibeli untuk reguler, paket keluarga, dan paket stadion. Berikut cara belinya:

Tiket Reguler dan Paket Keluarga

Kunjungi laman https://www.tickets-u17worldcup.com/matches.

Muncul pilihan tiket untuk “Regular Tickets and Familiy Package” atau “Stadium Packages”.

Lihat pilihan yang “Regular Tickets and Familiy Package”.

Pilih kota stadion.

Klik “Buy Ticket” sesuai pertandingan yang ingin ditonton.

Pilih tiket reguler atau paket keluarga.

Pilih jenis tribun.

Klik “Pesan Sekarang”.

Lengkapi data yang diperlukan.

Klik “Selanjutnya”.

Kemudian, lakukan pembayaran.

Baca juga: Fantastis! Nilai Transfer Neymar di Al Hilal Bisa Buat Bangun 4 Bandara Baru di Mentawai

Tiket Stadion

Kunjungi laman https://www.tickets-u17worldcup.com/matches.

Ada pilihan tiket untuk “Regular Tickets and Familiy Package” atau “Stadium Packages”.

Lihat pilihan yang “Stadium Packages”.

Klik “Buy Ticket” sesuai stadion yang diinginkan.

Pilih jenis tribun dan klik “Pesan Sekarang”.

Lengkapi data yang diperlukan.

Klik “Selanjutnya”.

Terakhir, lakukan pembayaran. (*)

Galih Pratama

Recent Posts

BSI Kucurkan Bantuan Rp590 Juta untuk Pesantren dan Anak Yatim di Sumbar

Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menyalurkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa… Read More

4 hours ago

Kinerja APBN Januari 2025 Tertekan, Komisi XI Bilang Begini

Jakarta - Kementerian Keuangan akhirnya mengumumkan kinerja APBN hingga Februari 2025. Biasanya, laporan kinerja APBN… Read More

6 hours ago

Antisipasi Lonjakan Pemudik, KCIC Perpanjang Penjualan Tiket Whoosh

Jakarta - Untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam merencanakan perjalanan selama libur Lebaran, PT Kereta… Read More

7 hours ago

Aliran Modal Asing Rp10,15 T Kabur dari RI Selama Sepekan, BI Cermati Pasar Keuangan

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat bahwa pada awal Maret 2025, aliran modal asing keluar… Read More

9 hours ago

Cek! Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 Selama Sepekan

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Jumat lalu (14/3) kembali ditutup merosot… Read More

11 hours ago

Berikut 5 Saham Penyebab IHSG Loyo dalam Sepekan

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pekan 10-14 Maret 2025 mengalami penurunan sebesar… Read More

12 hours ago