News Update

Bencana Alam Jadi Faktor Penurunan Wisman 1,93%

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancanegara atau wisman ke Indonesia pada bulan Agustus 2018 mencapai 1,51 juta kunjungan, angka ini menurun 1,93 persen apabila dibandingkan dengan kondisi Juli 2018.

Hal tersebut disampaikan Kepala BPS Suhariyanto pada saat konferensi pers mengenai inflasi dan jumlah wisman. Dirinya menyebut, penurunan tersebut terjadi akibat bencana alam yang terjadi di wilayah Lombok dan sekitarnya.

“Jumlah wisman yang ke Indonesia pada Agustus 2018 1,51 juta menurun tipis 1,93 persen. Penurunan wisman terbesar di Lombok sebesar 69 persen terjadi bencana gempa bumi, lalu di Ngurah Rai Bali turun 8,7 persen,” jelas Suhariyanto di Kantor Pusat BPS, Senin 1 Oktober 2018.

Dirinya menyebut, walau terlihat turun tipis namun bila dibandingkan pada Agustus 2017 angka kunjungan wisman tumbuh sekitar 8,44 persen dimana jumlah kunjungan Agustus 2017, yaitu 1,39 juta kunjungan.

Suhariyanto melanjutkan, peningkatan yang terjadi pada bulan Agustus 2018 dipengaruhi oleh event internasional Asean Games di Jakarta dan Palembang. Tercatat peningkatan terjadi di Bandar Udara Sultan Mahmud Badaruddin di Palembang dengan jumlah 2.263 orang dan persentase kenaikan 90,97 persen.

Selain itu, Dirinya menilai, penurunan kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia pada Agustus sebenarnya juga disebabkan oleh faktor musiman Sebab, biasanya pada Juli terdapat kunjungan cukup besar dari Eropa dan Amerika Serikat.

“Menurut kebangsaan kunjungan wisman yang datang ke Indonesia paling besar datang dari Tiongkok sebesar 215,2 ribu kunjungan. Lalu Malaysia sebesar 210,1 ribu kunjungan,” tukas Kecuk.(*)

Suheriadi

Recent Posts

Hana Bank Dorong Kunjungan Wisatawan ke Korea Selatan Lewat Cara Ini

Jakarta - PT Bank KEB Hana Indonesia (Hana Bank) menggandeng Korea Tourism Organization (KTO) untuk mendorong kunjungan wisatawan ke Korea… Read More

28 mins ago

Ada 1 Juta UMKM Pertanian hingga Kelautan yang Dihapus Utangnya

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto telah menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 47 Tahun 2024 tentang… Read More

1 hour ago

Bank Mega Syariah Salurkan Pembiayaan untuk Dua Nasabah Kakap, Segini Nilainya

Jakarta - Bank Mega Syariah menjalin kerja sama pembiayaan senilai Rp221 miliar pada sesi Business… Read More

1 hour ago

Laba Krom Bank (BBSI) Naik, DPK Melonjak 541 Persen pada Kuartal III 2024

Jakarta - PT Krom Bank Indonesia Tbk (BBSI) telah melaporkan kinerja keuangan yang solid pada… Read More

2 hours ago

Kapan IPhone 16 Bisa Dijual di RI? Ini Jawaban Menko Airlangga

Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto membeberkan bahwa penjualan iPhone 16 di Indonesia… Read More

2 hours ago

IHSG Dibuka Menguat 0,11 Persen ke Level 7.500

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (6/11) Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

3 hours ago