Pasar Modal

Belum Dibahas DPR, OJK Optimis RPOJK Bursa Karbon Terlaksana Sesuai Jadwal

Jakarta – Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) khususnya Komisi XI hingga saat ini diketahui belum melakukan pembahasan terkait dengan Rancangan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (RPOJK) tentang bursa karbon.

Menanggapi hal itu, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK, Inarno Djajadi, mengatakan bahwa pihaknya akan terus optimis RPOJK terkait bursa karbon tersebut agar terlaksana sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

“Tentunya kita musti positif melihatnya bahwasanya Komisi XI pun perlu untuk menelaah mengenai RPOJK tersebut dan saya tetap optimis bahwasannya semua target yang telah kita canangkan apakah itu nanti launching di bulan September 2023 ini masih tetap optimis itu bisa terlaksana,” ucap Inarno dalam RDKB OJK di Jakarta, 4 Juli 2023.

Baca juga: Urgensi Aturan Bursa Karbon dalam Ekonomi Hijau

Pembahasan RPOJK bursa karbon yang tertunda tersebut dikarenakan Komisi XI DPR-RI pada rapat kerja sebelumnya lebih dulu membahas terkait dengan pemisahan unit syariah bersama dengan OJK.

Sedangkan, pada beberapa waktu yang lalu Ketua Dewan Komisioner OJK, Mahendra Siregar menyatakan bahwa POJK terkait bursa karbon akan terbit pada Juli 2023 dan siap memulai perdagangan pada September 2023 mendatang.

Adapun, berdasarkan Undang-undang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (UU PPSK) terkait bursa karbon, OJK akan memiliki peran untuk mengawasi atas implementasi bursa karbon. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

IHSG Kembali Dibuka Naik 0,44 Persen ke Level 7.769

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9:00 WIB, Jumat, 18 Oktober 2024, Indeks… Read More

43 mins ago

OJK Bergabung dengan Global Asia Insurance Partnership, Perkuat Perasuransian di Asia

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengumumkan telah bergabung dengan Global Asia Insurance Partnership (GAIP)… Read More

49 mins ago

KBank Perkuat Ekspansi Regional, Tegaskan Investasi pada Bank Maspion

Bangkok - Kasikorn Bank (KBank) semakin mengukuhkan posisinya di kawasan ASEAN dan sekitarnya dengan strategi… Read More

3 hours ago

IHSG Berpotensi Melemah Setelah Reli 5 Hari

Jakarta - BNI Sekuritas menyoroti pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

3 hours ago

Solo International Art Camp 2024, Seni yang Menghubungkan Dunia

Solo - Solo International Art Camp (SIAC) 2024 kembali lagi. Event yang digelar pada 17-24… Read More

3 hours ago

Kejahatan Siber Meningkat, Kenali Modus Penipuan Investasi Gaya Baru

Jakarta - Perkembangan teknologi digital yang pesat telah mendorong industri keuangan memperluas jaringan melalui aplikasi… Read More

11 hours ago