Perbankan

Belum Ada Likuidasi, LPS Tegaskan Perbankan Dalam Kondisi Sehat

Bali – Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mengklaim kondisi perbankan saat ini masih sehat kendati masih dihadapkan oleh ketidakpastian global dan ancaman resesi di 2023. Hal ini tercermin dari data LPS yang menyebutkan bahwa hingga kini belum ada perbankan yang ditutup atau dilikuidasi. Padahal setiap tahun selalu ada 6-7 Bank Perkreditan Rakyat (BPR) yang ditutup.

“Setiap tahunnya (biasanya) 6-7 BPR tutup (likuidasi) tapi tahun ini 0 artinya keadaannya membaik, itu BPR, apalagi BPD apalagi bank umum keadaannya benar-benar membaik,” ujar Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa di Nusa Dua, Bali, Rabu, 9 November 2022.

Sementara terkait Loan at Risk (LAR) perbankan di Bali yang masih tinggi, Purbaya menuturkan, belum ada bank di Bali yang ditutup meskipun LAR perbankan di Bali telah mencapai 71%. “Kalau LPS sekarang belum ada bank Bali, artinya belum kami tutup, ada yang sakit tapi yang lampau, yang baru belum ada, tahun ini BPR yang tutup jumlahnya 0 lebih bagus daripada perkiraan kita, perkiraan kita 8 yang tutup termasuk Bali,” ucapnya.

Lebih lanjut Purbaya mengungkapkan, meskipun LAR tinggi diharapkan keadaan segera membaik sejalan dengan perbaikan ekonomi yang terus berlanjut. Asal tahu saja, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III-2022 mampu mencapai 5,72%, atau lebih tinggi dari capaian kuatkan sebelumnya yang sebesar 5,45% (yoy).

“Karena ini kebijakannya sudah pas yang dibuat oleh KSSK, kebijakan cukup di sistem dan ekonominya tetap didorong untuk tumbuh diatas 5,7%, tapi kita pikirkan memang seperti itu karena sistem yang menggerakkan ekonomi sudah ditaruh di sistem perekonomian,” ucapnya. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Wamen BUMN Cek Langsung Kesiapan SPKLU PLN Layani Kebutuhan Nataru

Jakarta - Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Komisaris PT PLN (Persero), Aminuddin… Read More

10 mins ago

Rijani Tirtoso Akhiri Tugas Sebagai Direktur Eksekutif LPEI, Siapa Penggantinya?

Jakarta – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengangkat Yon Arsal sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua… Read More

4 hours ago

Kemenperin Dorong Kolaborasi Startup dan IKM untuk Transformasi Digital

Jakarta – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) melalui Direktorat Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka (Ditjen IKMA)… Read More

12 hours ago

Ketua KPK Beberkan Proses Penetapan Tersangka Hasto Kristiyanto

Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menetapkan dua nama baru sebagai tersangka dalam pengembangan… Read More

17 hours ago

OJK Terbitkan Aturan Terkait Perdagangan Kripto, Ini Isinya

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan OJK (POJK) Nomor 27 Tahun 2024 tentang… Read More

18 hours ago

OJK: BSI Tengah Siapkan Infrastruktur untuk Ajukan Izin Usaha Bullion Bank

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membeberkan proses pengembangan kegiatan usaha bullion atau usaha yang berkaitan dengan… Read More

19 hours ago