Categories: Perbankan

Belanja Online Kini Bisa Pakai Danamon

Layanan perbankan saat ini harus dapat memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi, tak terkecuali untuk belanja online. Ria Martati

Jakarta–PT Bank Danamon Indonesia, Tbk. (Danamon) meluncurkan layanan pembayaran E-Commerce atau transaksi belanja online, seiring dengan meningkatnya transaksi berbelanja melalui internet yang telah menjadi kebutuhan dan gaya hidup masyarakat saat ini.

“E-commerce merupakan bisnis yang menjanjikan di Indonesia karena populasi pengguna internet yang semakin meningkat sehingga potensi transaksi belanja online juga sangat tinggi,” ujar  Michellina Triwardhany, Direktur Consumer Banking Danamon dalam keterangan tertulisnya di Jakarta 8 Juli 2015.

Oleh karena itu, Danamon menghadirkan layanan pembayaran transaksi belanja online melalui Danamon Online Banking untuk mendukung kebutuhan belanja online bagi masyarakat dan nasabah Danamon khususnya agar bisa bertransaksi dengan aman dan nyaman. Dia mengatakan, sampai dengan 31 Mei 2015 tercatat sebanyak 275.571 nasabah telah terdaftar di Danamon Online Banking.

Menurut data dari TechinAsia, masyarakat yang belanja melalui online di Indonesia mampu mengeluarkan dana hingga sebesar USD 2,60 miliar (sekitar Rp 34,3 triliun) di sepanjang tahun 2014. Angka ini diperkirakan akan naik hampir dua kali lipat menjadi sebesar USD 4,89 miliar (sekitar Rp 64,5 triliun) di tahun 2016.

Pembayaran transaksi belanja online ini dapat dilakukan melalui Danamon Online Banking yang merupakan layanan internet banking Danamon, bekerja sama dengan merchant yang memiliki kategori bisnis online beragam. Untuk saat ini terdapat 21 merchant online yang telah bekerja sama dengan Danamon dalam pembayaran transaksi belanja online yaitu Bhinneka, Citilink, Electronic City, Jakarta Notebook, Kereta Api Indonesia (KAI), Dinomarket, Foodpanda, Perkakasku, Klik Hotel, eVoucher, Metrox, IT KLIK, Idgameland, Hartono Elektronika, InstanTicket, Padiciti, Dewaweb, Aksi Cepat Tanggap (ACT), Blibur, Gogo Mal, dan Sriwijaya Air. Danamon  juga akan terus melakukan penambahan merchant secara berkala di sepanjang tahun 2015 dan pada tahun-tahun mendatang.

Nasabah Danamon yang ingin memanfaatkan pembayaran belanja atau melakukan transaksi online harus menjadi pengguna Danamon Online Banking lebih dulu. Pendaftarannya dapat dilakukan dengan mudah melalui situs Danamon Online Banking, ATM Danamon atau mesin “EDC Pinpad” (Electronic Data Capture) Danamon yang tersedia di kantor-kantor cabang Danamon.

Fitur layanan transaksi belanja online Danamon ini memiliki keunggulan seperti: Praktis, nasabah tidak perlu melakukan registrasi ulang. Hanya dengan 1 (satu) User ID dan Password (Internet Banking/Mobile Banking) nasabah dapat melakukan transaksi pembayaran.Aman, Danamon Online Banking memiliki standar keamanan internasional EV SSL Certificate, HTTPS Host Security dan nasabah harus menggunakan token untuk bertransaksi. (*)

@ria_martati

Paulus Yoga

Recent Posts

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

47 mins ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

4 hours ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

10 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

10 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

11 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

13 hours ago