News Update

Bekasi Fajar Bagi Dividen Rp11,87 miliar

Jakarta – PT Bekasi Fajar Industrial Estate Tbk (BEST) bakal membagikan dividen sebesar Rp11,87 miliar kepada pemegang saham untuk kinerja buku tahun 2015.

Direktur Utama/Independen BEST, Yoshihiro Kobi mengatakan pembagian dividen tersebut sudah disetujui pemegang saham. Adapun rasio dividen yang akan dibagikan sekitar 5,6% dari hasil bersih Perseroan di 2015.

“Dividen tunai sebesar Rp1,23 per saham akan dibayarkan segera sesuai dengan peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK),” kata Yoshihiro di Jakarta, Kamis. 2 Juni 2016.

Selain dividen, sekitar Rp1 miliar dari laba bersih perusahaan rencananya akan dialokasikan perseroan untuk dana cadangan. Kemudian, sisanya akan dibukukan sebagai laba ditahan.

“Laba ditahan untuk mendukung ekspansi bisnis perusahaan kedepannya,” tegasnya.

Sekedar informasi, di tahun 2015 Perusahaan berhasil mencatatkan pra penjualan lahan di industri sebesar 18,1 hektar dari target 15-20 hektar. Untuk tahun 2016, Perseroan menargetkan pra penjualan lahan industri sebesar 25-30 hektar. (*) Dwitya Putra

 

Editor : Apriyani K

Apriyani

Recent Posts

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

20 mins ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

2 hours ago

Gita Wirjawan: Danantara Bakal Jadi Magnet WEF 2026

Poin Penting Gita Wirjawan menilai kehadiran BPI Danantara di WEF 2026 berpotensi menjadi magnet utama… Read More

3 hours ago

Bangkrut Akibat Kredit Macet, Bank Ayandeh Iran Tinggalkan Utang Rp84,5 Triliun

Poin Penting Bank Ayandeh bangkrut pada akhir 2025, meninggalkan kerugian hampir USD5 miliar akibat kredit… Read More

3 hours ago

Penguatan Produktivitas Indospring Disambut Positif Investor, Ini Buktinya

Poin Penting INDS memperkuat produktivitas dan efisiensi melalui pembelian aset operasional dari entitas anak senilai… Read More

3 hours ago

KB Bank Kucurkan Kredit Sindikasi USD95,92 Juta ke Petro Oxo Nusantara

Poin Penting KB Bank salurkan kredit sindikasi USD95,92 juta untuk mendukung pengembangan PT Petro Oxo… Read More

3 hours ago