Perbankan

Bekali Calon Pensiunan PNS DKI, Bank BJB Beri Ilmu Kewirausahaan

Jakarta – Persiapan menghadapi masa pensiun mutlak dilakukan sebagai upaya adaptasi diri di lingkungan baru. Berbagai hal harus dipersiapkan, terutama rencana mengisi kegiatan di masa tua serta kemandirian finansial agar dapat menjalani masa purna bhakti dengan tenang dan sejahtera.

Sebagai upaya untuk mempersiapkan para calon pensiunan tersebut, bank bjb pada Rabu (7/9) bertempat di Royal Kuningan Hotel, Jakarta, menyelenggarakan Pelatihan dan Pembekalan Kewirausahaan PNS Pra Pensiun Wilayah Jakarta Tahun 2022, sebagai bentuk kepedulian kepada para abdi negara yang akan memasuki masa purna bakti agar bisa tetap produktif dan mandiri secara ekonomi pada hari tua.

Turut hadir Pemimpin Divisi Kredit Konsumer bank bjb Yusuf Saadudin, CEO Regional 2 bank bjb Beni Harjono, dan para Pemimpin Cabang bank bjb wilayah Jakarta Raya.

Kegiatan tersebut dilaksanakan secara Hybrid Meeting dimana diikuti oleh 100 PNS secara offline dan kurang lebih 200 PNS secara online yang berasal dari perwakilan berbagai dinas dan instansi pemerintahan yang berkantor di Jakarta.

Dalam acara tersebut, bank bjb juga memperkenalkan sejumlah produk pembiayaan produktif yang dapat dimanfaatkan calon pensiunan untuk menjalankan usaha. Produk pembiayaan ini termasuk di antaranya Kredit Pra Purna Bhakti (KPPB), Kredit Mikro Utama, dan beberapa jenis kredit segmen UMKM bank bjb lainnya.

“Pelayanan yang diberikan bank bjb kepada para calon pensiun pada acara tersebut membuktikan komitmen bank bjb dalam memberikan pelayanan kepada nasabah kredit dengan konsep one day service,” ucap Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto.

Dalam acara tersebut, para peserta juga mendapatkan berbagai pengetahuan dan juga tips mengelola pensiun dari trainer profesional dan juga sharing pengalaman bisnis dari debitur mitra binaan UMKM bank bjb.

Selain itu, peserta juga berkesempatan mendapatkan hadiah berupa logam mulia bagi yang melakukan akad kredit secara serentak, serta hadiah voucher belanja bagi peserta yang mengajukan pre aproval kredit, dan berbagai doorprize bagi peserta yang beruntung.

Disampaikan Widi, pembekalan kewirausahaan ini merupakan agenda rutin yang diselenggarakan bank bjb dan akan terus berkomitmen untuk selalu memberikan bekal ilmu kewirausahaan yang dapat dimanfaatkan para PNS di masa pensiun.

“Berwirausaha juga akan mengukuhkan kemandirian finansial para PNS sehingga mereka juga dapat menginspirasi dengan tetap berkarya dan menikmati hidup yang sejahtera di hari tua,” tambah Widi. (*) Steven Widjaja

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Prof Muliaman Hadad: Ruang Kinerja Keberlanjutan di RI Perlu Ditingkatkan

Jakarta - Ruang peningkatan kinerja keberlanjutan di Indonesia masih perlu ditingkatkan lagi. Terutama dalam bidang… Read More

34 mins ago

Rapor IHSG Sepekan: Menguat 3,18 Persen, Kapitalisasi Pasar jadi Rp12.967 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More

2 hours ago

Gelar Allo Friends Day, Allo Bank Perkenalkan Brand Ambassador dan Campaign Baru

Jakarta – PT Allo Bank Indonesia Tbk (BBHI) pada 19 hingga 20 Oktober 2024 akan… Read More

3 hours ago

Kantongi Lisensi PFAK, Bitwewe Akan Perluas Layanan Dukung Ekosistem Kripto di RI

Jakarta – PT Sentra Bitwewe Indonesia (Bitwewe) resmi mengantongi lisensi Pedagang Fisik Aset Kripto (PFAK)… Read More

4 hours ago

Manggung di Jazz Gunung Burangrang, Vina ‘Si Burung Camar’ Sukses Hibur Penggemar

Bandung – Vina ‘Si Burung Camar’ Panduwinata tampik apik dan sukses menghibur penggemar di panggung Jazz… Read More

4 hours ago

Ada Dul hingga Vina Panduwinata, Ribuan Jama’ah Al-Jazziyah Kumpul di Jazz Gunung Burangrang 2024

Bandung – Perhelatan Jazz Gunung Burangrang: Sora-Sora Bergembira! yang digelar di Dusun Bambu, Bandung, Jawa Barat,… Read More

7 hours ago