News Update

BEI Niat Naikkan Batas Atas Ganti Rugi Pemodal Jadi Rp500 Juta

JakartaPT Bursa Efek Indonesia (BEI) berencana meningkatkan batas atas ganti rugi pemodal dari sebelumnya Rp100 juta menjadi Rp500 juta. Hal tersebut sebagai bentuk peningkatan daya saing BEI terhadap bursa efek regional.

Direktur Utama BEI, Tito Sulistio menjelaskan, uang ganti rugi pemodal di bursa-bursa regional telah mencapai Rp500 juta per pemodal. Sehingga untuk meningkatkan daya saing dan kenyamanan pemodal perlu peningkatan batas atas ganti rugi pemodal.

“Suatu saat atau dalam tiga atau empat  tahun mendatang uang ganti pemodal harus Rp500 juta,” ujar Tito di Jakarta, Selasa, 13 Maret 2018.

Menurutnya, uang ganti pemodal berasal dari dana perlindungan investor yang kelola oleh PT Penyelenggara Program Perlindungan Investor Efek Indonesia (P3IEI). Sementara, dana perlidungan investor, kata dia, berasal dari iuran seluruh anggota bursa (AB).

“Sayangnga AB kita masih sulit sehingga semua dana ditalangi oleh BEI,” ucap Tito.

Dirinya menambahkan, seorang pemodal dapat mengajukan uang ganti rugi jika AB tempat transaksi dilakukan melakukan fraud atau melakukan manipulasi dana nasabah. “Tiba-tiba uang pemodal hilang akibat fraud AB maka dana tersebut diganti oleh P3IEI,” tutupnya. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Pembiayaan Emas Bank Muamalat Melonjak 33 Kali Lipat di 2025

Poin Penting Pembiayaan Solusi Emas Hijrah Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat pada 2025, mencapai… Read More

55 mins ago

IHSG Ditutup Naik Hampir 1 Persen ke Posisi 9.032

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,94 persen ke level 9.032,58 dan sempat menyentuh All Time… Read More

1 hour ago

Purbaya Bakal Sikat 40 Perusahaan Baja China-Indonesia yang Diduga Mengemplang Pajak

Poin Penting Menkeu Purbaya temukan 40 perusahaan baja asal China dan Indonesia yang diduga mengemplang… Read More

2 hours ago

Permata Bank Bidik Pertumbuhan Kartu Kredit 20 Persen dari Travel Fair 2026

Poin Penting Permata Bank menargetkan pertumbuhan transaksi kartu kredit 20% lewat Travel Fair 2026 bersama… Read More

2 hours ago

Permata Bank Pede Kredit Konsumer Tumbuh 10 Persen di 2026

Poin Penting Permata Bank optimistis kredit konsumer tumbuh sekitar 10 persen pada 2026, dengan prospek… Read More

3 hours ago

OTT Pegawai Pajak oleh KPK Dinilai Jadi Titik Balik Perkuat Kepercayaan Publik

Poin Penting OTT pegawai pajak dinilai momentum bersih-bersih institusi, bukan cerminan keseluruhan DJP. DPR menegaskan… Read More

3 hours ago