Categories: Market Update

BEI Khawatirkan Dampak Psikologis Yunani

BEI optimis kinerja IHSG sampai akhir tahun masih positif, didukung kinerja emiten bursa yang baik. Dwitya Putra

Jakarta–Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI), Tito Sulistio mengaku lebih khawatir dampak psikologis dari kejadian Yunani, dibandingkan dampak slow down ekonomi dan kinerja sektor riil di dalam negeri.

Pasalnya, jika melihat kinerja emiten dalam negeri, kata Tito, saat ini masih cukup positif. “Dampak psikologis Yunani lebih menakutkan, tapi performance emiten kita bagus, hari ini ada perusahaan listing, besok ada listing, minggu depan ada listing juga. Kalau bekerja keras, kita bisa bertahan dari dampak Yunani,” kata Tito, di BEI, Jakarta, Selasa, 7 Juli 2015.

Terlebih lanjut Tito, sentimen negatif juga datang dari ekonomi China yang sedang melambat. Kendati demikian, ia memiliki keyakinan kinerja Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG bakal tumbuh positif di tahun ini.

“Kinerja (IHSG) kita bagus, asalkan fundamental dan kinerja emiten kita bagus,” jelasnya.

Selain itu, kinerja IHSG juga harus didukung oleh pemerintah yang mengoptimalkan penyerapan anggaran belanja APBN-P 2015 di semester dua tahun ini.

“Infrastruktur tetap dibangun, sehingga roda ekonomi tetap berjalan, pasar lokal kita jadi lebih bagus, jikalau manfaatkan anggaran itu,” tutup Tito. (*)

@dwitya_putra14

Paulus Yoga

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

2 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

3 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

4 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

8 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

16 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

17 hours ago