Categories: Pasar Modal

BEI Harap Investor Alihkan Dana Deposito ke Investasi Saham

Jakarta–Direktur PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Alpino Kianjaya, berharap agar para investor yang menempatkan dananya di deposito perbankan dapat mengalihkan investasinya ke instrumen saham.

Menurut dia, pemilik modal yang berinvestasi di instrumen saham dalam jangka panjang, dipastikan akan meraup keuntungan yang lebih besar ketimbang menempatkan dananya di deposito perbankan.

“Menabung di saham bukan spekulasi, tetapi kita harus berpikir investasi jangka panjang. Sekarang orang menilai bahwa menabung uang hanya di bank,” ujar Alpino di Jakarta, Rabu, 16 Desember 2015.

Dia menilai, pergeseran investasi ke saham dari para investor yang menempatkan dana di deposito perbankan, karena, investasi pada deposito dianggap lebih banyak keuntungan yang diterima oleh perbankan ketimbang keuntungan yang diterima nasabah.

“Tetapi jika kita berinvestasi di saham, maka kita bisa memiliki bank tersebut dengan membeli sahamnya. Bahkan, selain kita mendapatkan keuntungan dari kenaikan harga saham, kita juga bisa mendapatkan dividen,” ucapnya.

Dia mengungkapkan, dalam upaya meningkatkan pemahaman masyarakat untuk berinvestasi di saham, sejauh ini BEI secara agresif dan simultan melakukan edukasi dan sosialisasi ke publik, terutama perguruan tinggi.

Selain untuk meningkatkan kapitalisasi pasar, kata dia, pergeseran investasi tersebut juga diharapkan mampu meningkatkan jumlah investor. “Saat ini investor Indonesia sangat minim, hanya 430 ribu investor tercatat,” paparnya.

Menurutnya, BEI optimistis Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan jauh lebih baik di 2016. “Institusi domestik harus manfaatkan opportunity ini, jangan cuma asing saja,” tutup Alpino. (*) Rezkiana Nisaputra

Paulus Yoga

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

1 hour ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

1 hour ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

3 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

3 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

5 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

5 hours ago