BEI Bakal Tagih Penjelasan GOTO dan Grab yang Kembali Santer Diisukan Merger

Jakarta – Bursa Efek Indonesia (BEI) akan meminta penjelasan terkait dengan rumor merger antara PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dengan Grab Holdings Ltd. (GRAB).

Direktur Penilaian BEI, I Gede Nyoman Yetna, menuturkan bahwa, pihaknya akan melakukan pengiriman permintaan penjelasan kepada pihak-pihak terkait, soal rumor merger antara GOTO dengan GRAB.

Baca juga: Usai Diborong Patrick Walujo, Harga Saham GOTO Naik 5,62 Persen

“Kalau yang rumor dan lain-lain tentu kami akan follow up dalam bentuk permintaan penjelasan. Saya tidak komen tentang merger yang belum disampaikan,” kata Nyoman kepada media di Jakarta, 12 Februari 2024.

Nyoman juga menjelaskan bahwa, keterbukaan informasi terakhir yang disampaikan oleh GOTO kepada BEI adalah yang terkait dengan divestasi saham sebanyak 75 persen dari Tokopedia ke TikTok.

Baca juga: 3 Emiten Resmi Melantai di Bursa, Harga Sahamnya Ada yang Melonjak 34,78 Persen

“Mengacu keterbukaan informasi GOTO yang terakhir, kan mereka ada rencana atau tindakan korporasi sekitar 75 persen ke TikTok,” imbuhnya.

Sebelumnya, ramai diperbincangkan bahwa GOTO dan Grab sebagai perusahaan yang sama-sama bergerak di bidang ride hailing, dikabarkan akan melakukan diskusi awal terkait dengan rencana akuisisi GOTO oleh Grab. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

2 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

2 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

3 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

7 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

16 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

17 hours ago