Pasar Modal

Begini Strategi Cerestar Indonesia Genjot Pertumbuhan Bisnis di Semester II 2024

Jakarta – PT Cerestar Indonesia Tbk (TRGU) sebagai produsen tepung olahan gandum akan terus mendorong pertumbuhan bisnis perseroan di semester II 2024. Salah satunya upaya strategisnya adalah diversifikasi produk.

Direktur Utama Cerestar Indonesia, Indra Irawan, mengatakan bahwa diversifikasi produk dilakukan karena perusahaan melihat bisnis bahan pakan ternak memiliki prospek yang sangat menjanjikan, tidak kalah dengan bisnis tepung terigu yang telah digeluti lebih dahulu. 

Hal itu terbukti dari hasil bisnis bahan pakan ternak yang baru diluncurkan pada 2022, telah mampu menyumbang sebanyak 21 persen dari pendapatan Perusahaan di semester I 2024 yang tembus Rp2,9 triliun.

Baca juga: Cerestar Indonesia Raup Pendapatan Rp2,9 Triliun di Semester I 2024, Ini Pendorongnya

“Selain menjadi pendorong percepatan pertumbuhan pendapatan, diversifikasi di bisnis bahan pakan ternak juga membantu TRGU memitigasi risiko pasar, dan meningkatkan efisiensi dengan memanfaatkan limbah pengolahan tepung terigu,” ucap Indra dalam keterangan resmi dikutip, 18 September 2024.

Bisnis produk bahan pakan ternak di Indonesia sendiri terus menunjukkan peningkatan, seiring dengan pertumbuhan ekonomi dan peningkatan jumlah penduduk. Pada 2020, produksi tercatat sebesar 15,9 juta ton, naik menjadi 17,4 juta ton di tahun 2021. Kemudian, meningkat lagi ke posisi 17,6 juta ton di tahun 2022, dan meningkat menjadi 17,9 juta ton pada 2023.

Baca juga: Pendapatan Emiten Sawit Austindo Turun 6,1 Persen di Semester I 2024, Ini Penyebabnya

Adapun, bisnis tepung terigu sebagai bisnis utama TRGU juga terus menunjukkan prospek yang positif. Perusahaan yakin konsumsi tepung terigu di Indonesia akan terus meningkat seiring dengan perkembangan gaya hidup dan pola makan masyarakat yang semakin banyak mengonsumsi roti, mi, dan produk olahan tepung terigu lainnya. 

Melihat kecenderungan peningkatan konsumsi produk olahan tepung terigu di masyarakat, serta terus bertumbuhnya pasar bahan pakan ternak di Indonesia, Cerestar Indonesia yakin target pertumbuhan pendapatan sebesar 10 persen tahun ini akan dapat dicapai. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Milenial Merapat! Begini Cara Mudah Memiliki Rumah Tanpa Beban Pajak

Jakarta - Pemerintah telah menyediakan berbagai program untuk mendorong industri perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah… Read More

6 hours ago

Indonesia Dorong Komitmen Pendanaan Iklim yang Lebih Adil di COP29

Jakarta – Indonesia dan negara berkembang lainnya menuntut komitmen lebih jelas terhadap negara maju terkait… Read More

7 hours ago

Kapal Milik PHE OSES Selamatkan 4 Nelayan yang Terombang-Ambing di Laut Lampung Timur

Jakarta – Kapal Anchor Handling Tug and Supply (AHTS) Harrier milik Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE… Read More

7 hours ago

Bos Bangkok Bank Ungkap Alasan di Balik Akuisisi Permata Bank

Bangkok – Indonesia dianggap sebagai pasar yang menarik bagi banyak investor, khususnya di kawasan Asia… Read More

8 hours ago

Dukung Program 3 Juta Rumah, BI Siapkan Dua Kebijakan Ini

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mendukung program pembangunan 3 juta rumah Presiden Prabowo Subianto yang… Read More

9 hours ago

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi

Padang - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono mengapresiasi kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB)… Read More

9 hours ago