Internasional

Begini Cara Putin Perkuat Pasukan Operasi Khusus Rusia

Jakarta – Presiden Vladimir Putin mengatakan, akan meningkatkan mobilitas dan kapabilitas pasukan operasi khusus Rusia. Ia, menekankan bahwa hal tersebut menjadi prioritas utama untuk membuat tentara negara itu lebih kuat.

“Kami akan terus memperkuat Pasukan Operasi Khusus, meningkatkan mobilitas dan kemampuan melakukan serangan, dan mempersenjatai mereka dengan senjata dan peralatan generasi baru,” kata Putin dinukil laman VOA Indonesia, Selasa 27 Februari 2024.

Sebagaimana diketahui, Pasukan Khusus Operasi Rusia merupakan unit militer strategis yang beroperasi secara terus-menerus dan bertanggung jawab untuk menyelesaikan misi-misi tertentu. Mereka merupakan bagian dari Angkatan Bersenjata Rusia.

Baca juga : Misi ‘Gila’ Presiden Putin Luncurkan Pesawatnya ke Bulan

Pasukan tersebut terlibat dalam operasi rahasia Rusia di Suriah selama satu dekade terakhir. Dan sejak 2022, mereka juga ikut dalam invasi Rusia ke Ukraina, yang disebut oleh Putin sebagai “operasi militer khusus”. 

“Ucapan terima kasih khusus kepada para prajurit yang telah berpartisipasi dalam operasi militer khusus,” kata Putin dalam video yang diposting di aplikasi pesan Telegram Kremlin.

Menurut pemberitaan RBC, Rusia merayakan Hari Pasukan Operasi Khusus sejak 27 Februari 2015, selepas Putin menetapkan hari itu sebagai hari libur pada peringatan pertama pasukan Rusia merebut gedung-gedung pemerintah di Krimea, Ukraina. Peristiwa ini diikuti oleh aneksasi semenanjung tersebut oleh Mosko

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

4 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

4 hours ago

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

5 hours ago

Avrist General Insurance Resmikan Kantor Baru, Bidik Pertumbuhan Dua Digit 2026

Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More

6 hours ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

6 hours ago

Gita Wirjawan: Danantara Bakal Jadi Magnet WEF 2026

Poin Penting Gita Wirjawan menilai kehadiran BPI Danantara di WEF 2026 berpotensi menjadi magnet utama… Read More

7 hours ago