Perbankan

Begini Cara Citibank Untuk Meregenerasi Talent Terbaiknya

Jakarta – Pergantian talent-talent handal di perbankan memang bukan perkara mudah apalagi jika posisi yang kosong cukup krusial. Citibank N.A., Indonesia (Citi Indonesia) memiliki cara tersendiri untuk mencari pengganti dan mengisi kekosongan posisi tersebut dengan talent terbaik.

CEO Citibank Indonesia Batara Sianturi mengungkapkan, Citibank memiliki Talent Book yang berisi nama-nama calon kandidat yang akan meneruskan posisi tertentu jika suatu saat kosong. Ia menyebut daftar calon pengganti ini ditinjau setiap tahunnya untuk memastikan Citibank memiliki calon-calon kandidat pemimpin terbaik.

“Seumpama, posisi saya. Kalau suatu saat saya pergi, siapa yang bisa menggantikan saya? Apakah dia bisa menggantikan saya sekarang, 2 tahun lagi, atau 5 tahun lagi? Pengganti dari 1 posisi itu minimal harus ada 3 calon. Bisa digantikan internal dari Indonesia, bisa dari International Citi Network, dan yang terakhir diambil dari luar,” jelas Batara pada webinar yang diselenggarakan Infobank dan IBI dengan tema “Solving Scarcity of Leaders to Face The Era of VUCA”, 8 April 2021.

Dalam memilih calon kandidat, Citibank juga menitikberatkan pada keberagaman dan kesetaraan gender. Dari calon-calon kandidat yang dipilih harus ada 2 calon perempuan yang masuk dalam daftar. Jadi semisal ada 5 nama, minimum dari 5 tersebut harus ada 2 calon perempuan.

“Untuk setiap posisi senior, minimal 2 calon kandidat penggantinya adalah perempuan. Tujuannya adalah untuk mempromosikan dan melembagakan keberagaman dalam proses pemilihan kandidat,” ujar Batara.

Sebagai informasi, komposisi karyawan perempuan di Citibank lebih banyak dibandingkan dengan laki-laki. Hingga akhir 2020, karyawan perempuan Citibank tercatat mencapai 56,2% dari total karyawan, lebih banyak dibandingkan laki-laki yang mencapai 43,8%. (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Komunitas Otomotif Apresiasi Satgas Nataru Pertamina Tekan Angka Kecelakaan

Jakarta – Sejumlah komunitas otomotif mengapresiasi kinerja Satgas Nataru Pertamina dalam menjaga ketersedian pasokan bahan… Read More

12 hours ago

LPEI Dorong Komoditas Gula Aren Pandeglang Mendunia, Begini Upaya yang Dilakukan

Jakarta - Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) terus mendorong ekspor gula aren Indonesia yang semakin… Read More

12 hours ago

Mejeng di Big Bang Festival, Karcher Unjuk Teknologi Pembersih Canggih

Jakarta - Karcher Indonesia menghadirkan solusi kebersihan rumah tangga dalam ajang Big Bang Festival 2024,… Read More

14 hours ago

Dorong Literasi Keuangan, Bank Mandiri Kenalkan Produk Perbankan ke 93.000 Pelajar

Jakarta - Bank Mandiri terus berkomitmen untuk meningkatkan literasi keuangan masyarakat sesuai program yang dicanangkan… Read More

16 hours ago

Target Penyaluran KUR 2025 Naik jadi Rp300 Triliun

Jakarta – Pemerintah menetapkan target penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp300 triliun untuk 2025. Hal ini ditetapkan dengan… Read More

19 hours ago

Wamen BUMN Cek Langsung Kesiapan SPKLU PLN Layani Kebutuhan Nataru

Jakarta - Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Komisaris PT PLN (Persero), Aminuddin… Read More

20 hours ago