Categories: KeuanganNews Update

Begini Cara BFI Finance Meningkatkan Layanan Konsumen

Jakarta – Finance Director sekaligus Corporate Secretary BFI Finance Sudjono menjelaskan pihaknya memiliki beberapa cara meningkatkan kualitas layanan dan mengurangi komplain dari konsumen yang menjadi debitur perseroan.

Beberapa diantaranya adalah menciptakan SDM yang mumpuni dan bergerak cepat dalam menyelesaikan permasalahan.

“Kalau ada komplain, kita handle maksimal 2 kali 24 jam. Biasanya bisa kurang dari itu. Pelayanan konsumen pun harus bersifat adil dan mewakili konsumen. Sisi konsumen juga didengarkan dan dipertimbangkan,” ujar Sudjono pada webinar yang diselenggarakan Infobank dengan tema, “Polemik Eksekusi Jaminan Fidusia, Bisa Dieksekusi Tanpa Pengadilan?”, Rabu, (06/10/2021).

BFI Finance lanjutnya juga menciptakan unit pelayanan konsumen tersendiri untuk menangani keluhan para konsumen.

Penyelesaian dari unit ini bisa menjadi salah satu solusi agar permasalahan tidak menjadi semakin meluas ke pihak ketiga seperti media massa, atau Otoritas Jasa Keuangan.

Kemudian, BFI Finance juga terus berupaya untuk menerapkan prinsip Good Corporate Governance (GCG) dalam setiap proses usahanya. Dengan demikian, permasalahan dari internal dan eksternal bisa diminimalisir sehingga menguntungkan setiap stakeholder.

“Kami melakukan penanganan internal, dengan fair, proses transparan, dan penjelasan juga dilakukan dengan baik. Jangan menunggu di akhir. Kalau dijelaskan, konsumen akan menerima kalau mereka melanggar dan akan menerima dengan baik,” jelas Sudjono.

Selain itu BFI juga mengaku sering melakukan literasi baik secara tidak langsung maupun secara langsung ke konsumen dan disosialisasikan apa yang menjadi hak dan kewajibannya mereka. “Jadi mereka bisa lebih memahami,” tutupnya. (*)

Evan Yulian

Recent Posts

Jalani Fit and Proper Test Deputi Gubernur BI, Solikin Beberkan Strategi Kebijakan ‘SEMANGKA’

Poin Penting Komisi XI DPR RI menguji kelayakan Solikin M Juhro, kandidat internal BI yang… Read More

24 mins ago

Jembatan Keberlanjutan Perbankan Syariah

Oleh Ahmad Abadi, Konsultan Perbankan/Mahasiswa Doktoral Perbanas Institute MEMASUKI awal 2026, perbankan syariah Indonesia berada… Read More

56 mins ago

Bos LPS Nilai Tiga Calon Deputi Gubernur BI Sosok yang Profesional

Poin Penting Ketua DK LPS Anggito Abimanyu menegaskan tiga calon Deputi Gubernur BI—Thomas Djiwandono, Dicky… Read More

2 hours ago

Update Harga Emas Hari Ini: Galeri24 dan UBS Kompak Anjlok, Antam Meroket

Poin Penting Harga emas Galeri24 dan UBS kompak turun. Galeri24 turun Rp21.000 menjadi Rp2.833.000 per… Read More

2 hours ago

IHSG Dibuka Menguat, Balik Lagi ke Level 9.000

Poin Penting IHSG dibuka menguat 0,44 persen ke level 9.031,46 pada perdagangan pagi (23/1), dengan… Read More

2 hours ago

Rupiah Dibuka Menguat Dipicu Harapan Seputar Greenland

Poin Penting Rupiah menguat 0,27 persen pada awal perdagangan Jumat (23/1/2026) ke level Rp16.850 per… Read More

2 hours ago