News Update

BCA Syariah Catat Laba Bersih Rp47,86 Miliar di 2017

Jakarta – PT Bank BCA Syariah (BCA Syariah) mencatatkan kinerja positif di tahun 2017. Laba bersih BCA Syariah tahun 2017 tercatat sebesar Rp47,86 miliar atau mengelami peningkatan hingga mencapai 30 persen bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang tercatat sebesar Rp36,82 miliar.

Presiden Direktur BCA Syariah John Kosasih mengatakan, Pencapaian kinerja yang positif selama tahun 2017 tidak terlepas dari kepercayaan nasabah, dukungan shareholders seerta komitmen perseroan dalam memberikan produk dan Iayanan yang prima.

“Kami secara berkesinambungan melakukan upaya-upaya strategis untuk menjaga dan meningkatkan kualitas serta menunjukkan kinerja yang optimal,” ujarnya di Jakarta, Rabu, 21 Maret 2018.

Dalam mencapai laba bersih di tahun lalu, menurutnya, BCA Syariah melakukan beberapa inisiatif pengembangan delivery channel dengan peningkatan fitur-fitur pada e-channel yang telah ada serta menambah alternatif fasilitas transaksi nasabah.

Baca juga: BCA Syariah Bidik Pertumbuhan Kredit 20% di 2018

Peningkatan fasilitas transaksi nasabah seperti penambahan fitur pembelian dan pembayaran listrik serta pengisian pulsa isi ulang di BCA Syariah mobile serta implementasi fasilitas internet banking Klik BCA Syariah. “Ini untuk memenuhi kebutuhan nasabah bertransaksi secara aman dan nyaman,” ucapnya.

Sementara dari sisi Dana Pihak Ketiga (DPK) di sepanjang 2017 kemaren, lanjut dia, BCA Syariah mencatatkan pertumbuhan sebesar 23,3 persen menjadi Rp4,7 triliun atau lebih tinggi bila dibandingkan dengan akhir tahun sebelumnya yang tercatat sebesar Rp3,8 triliun.

Pertumbuhan DPK tersebut, tambah dia, ikut menopang total aset BCA Syariah hingga akhir 2017 lalu yang meningat hingga 19,3 persen menjadi Rp5,9 triliun, dibandingkan dengan periode tahun sebelumnya di Desember 2016 yang tercatat sebesar Rp4,9 triliun. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

1 hour ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

11 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

11 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

11 hours ago

Insiden Polisi Tembak Polisi, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar

Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More

11 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

12 hours ago