Jakarta – PT Bank Central Asia Tbk (BCA) berencana akan membagikan dividen interim untuk tahun buku 2018. Adapun nilai dividen yang akan dibagikan oleh perseroan adalah sebesar Rp85 per saham.
Corporate Secretary BCA dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia, Senin, 27 November 2018 mengatakan, nilai dividen yang dibagikan tersebut untuk periode 1 Januari – 30 September 2018. Selanjutnya, dividen tunai akan dibayarkan pada 21 Desember 2018.
Baca juga: Kembangkan Digital, BCA Siapkan Rp5,2 Triliun pada 2019
“Dalam surat keputusan direksi No.184/SK/DIR/2018 serta persetujuan dewan komisaris perseroan sebagaimana dimaksud dalam surat keputusan dewan komisaris No.208/SK/KOM/2018 tanggal 22 November 2018, dengan ini diberitahukan kepada pemegang saham bahwa perseroan akan melaksakan pembagian dividen interim,” ujarnya.
Selain itu, dalam keterbukaan tersebut juga disebutkan, bahwa cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi ditetapkan pada 30 November 2018. Sementara untuk pasar tunai jatuh pada Desember 2018. (*)
Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More
Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More
Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More
Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More