Jakarta – PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) menghadirkan produk reksa dana Ashmore Dana USD Nusantara. Perseroan memandang iklim investasi saat ini tengah bergerak ke arah yang lebih positif dan terus mengalami peningkatan, terutama dari investor muda.
Ugahary Yovvy Chandra, Executive Vice President Divisi Wealth Management BCA mengatakan bahwa Ashmore Dana USD Nusantara merupakan bagian dari upaya BCA untuk memfasilitasi nasabah yang tertarik melakukan diversifikasi mata uang pada beragam produk. Selain itu, reksa dana ini juga memiliki pendapatan tetap USD dengan fitur pembagian semi-annual dividend
“Ashmore Dana USD Nusantara dapat menjadi alternatif untuk diversifikasi dalam beberapa seri Obligasi Negara USD INDON dan INDOIS dengan minimum pembelian investasi yang relatif lebih terjangkau,” ujar Chandra pada keterangannya, 21 November 2021.
Investor yang tertarik dapat memperoleh produk ini di Cabang BCA yang melayani transaksi Investasi dan melalui aplikasi Wealth Management (WELMA) yang dimiliki oleh BCA. Untuk memeriahkan peluncuran produk ini, BCA pun menghadirkan berbagai program menarik.
Program yang dihadirkan adalah Cashback Rp100 ribu (berlaku kelipatan maksimum IDR1 juta) setiap pembelian bersih US$15,000. Selain itu, tersedia promo bebas biaya transaksi untuk Reksa Dana dan Obligasi Pasar Sekunder, sehingga investor dapat memanfaatkan momentum ini.
Melalui WELMA, nasabah dapat melakukan transaksi (jual-beli) produk investasi seperti Reksa Dana, Obligasi serta mendapatkan informasi Asuransi. Welma juga sudah memiliki fitur pendaftaran Single Investor Identification (SID) online yang kian memfasilitasi dan memudahkan nasabah dalam melakukan untuk investasi pertama kali.
Nasabah juga dapat melakukan pembelian reksa dana sesuai keinginan ataupun berkala tiap bulannya secara autodebet. Untuk mendapatkan Welma, nasabah dapat mengunduhnya melalui Google Play Store atau App Store. (*)
Editor: Rezkiana Np
Poin Penting PT Asuransi Sinar Mas memisahkan unit usaha syariah melalui mekanisme spin-off dan melahirkan… Read More
Poin Penting PT Inovasi Finansial Teknologi (Makmur) resmi menghadirkan fitur investasi saham di aplikasinya melalui… Read More
Poin Penting Pelaporan SPT Tahunan via Coretax hingga 26 Januari 2026 pukul 07.00 WIB mencapai… Read More
Poin Penting AMAG siapkan buyback Rp90,15 miliar yang akan dilaksanakan pada 26 Januari–26 April 2026… Read More
Poin Penting BRI menilai potensi Fintech di Indonesia sangat besar, seiring meningkatnya minat investor global… Read More
Poin Penting Pemerintah resmi membuka penawaran ORI029 secara online (e-SBN) mulai 26 Januari–19 Februari 2026… Read More