News Update

BCA Finance Borong 3 Penghargaan di “Top 20 Lembaga Keuangan 2021″

Jakarta – BCA Finance kembali memperoleh penghargaan “Top 20 Lembaga Keuangan 2021” versi The Finance untuk kategori perusahaan pembiayaan beraset Rp5 triliun hingga dibawah Rp10 triliun.

Berdasarkan data yang infobank himpun, 29 November 2021, BCA Finance berhasil memperoleh penghargaan ini, karena mendapat predikat “sangat bagus” dengan nilai total 92,84.

Penilaian ini melihat pertumbuhan
kinerja perusahaan pembiayaan berdasarkan laporan keuangan tiga tahun terakhir, yakni 2018, 2019, dan 2020. Kemudian, untuk rasio-rasio penting, hanya menggunakan data
2020.

Perusahaan pembiayaan yang diikutsertakan dalam penilaian “Top 20 Lembaga Keuangan 2021” dari sisi pertumbuhan laba, disyaratkan
labanya tumbuh dari positif ke positif. Lalu, perusahaan pembiayaan yang bersangkutan juga harus berpredikat “sangat bagus” pada rating multifinance 2021 versi Infobank.

Setelah dilakukan pengukuran terhadap pertumbuhan dan rasio-rasio penting, masing-masing perusahaan pembiayaan akan mendapat nilai total. Nilai terbaik pada rating ini adalah minimal 81,00 hingga 100,00.

Selanjutnya, perusahaan pembiayaan yang di-rating akan diperingkat berdasarkan nilai total dan dikelompokkan berdasarkan aset. Perusahaan pembiayaan yang mendapat nilai minimal 81,00 akan kembali diseleksi dengan dua tahapan berdasarkan besarnya pembiayaan dan aset, per masing-masing kelompok.

Selain memperoleh penghargaan “Top 20 Lembaga Keuangan 2021”, BCA Finance juga menyabet penghargaan Millennial Choice award kategori Most Popular Multifinance dan Best CFO in Financial Institution 2021 kategori Multifinance kepada Amirdin Halim. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

RUPST Adira Finance Tebar Dividen Senilai Rp703 Miliar

Jakarta – Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira… Read More

3 hours ago

RUPS Tahunan BTN Rombak Jajaran Direksi dan Komisaris Serta Bagikan Dividen 25%

Jajaran Direksi dan Komisaris BTN berfoto bersama usai RUPS Tahunan yang diadakan di Jakarta. Direktur… Read More

4 hours ago

BTN Syariah Bersiap Spin-Off, Ditargetkan Rampung Kuartal III-2025

Jakarta - Para pemegang saham PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) telah menyetujui akuisisi… Read More

6 hours ago

Bank Mandiri, BCA, BNI, dan BRI Tetap Layani Nasabah di Libur Lebaran, Ini Jadwalnya

Jakarta – Sejumlah bank di Indonesia menyesuaikan jadwal operasional selama libur Idulfitri 1446 H. Penyesuaian… Read More

7 hours ago

Bank Raya Siapkan Layanan Digital Nonstop di Tengah Libur Panjang Lebaran

Jakarta - PT Bank Raya Indonesia Tbk (AGRO) telah menyiapkan layanan Sapa Raya 24 jam,… Read More

7 hours ago

Tugu Insurance Siaga 24 Jam Layani Pemudik Lebaran

Jakarta – Mudik menjelang hari raya Idulfitri merupakan bagian dari tradisi yang dilakukan oleh masyarakat… Read More

7 hours ago