News Update

BCA Expoversary Online 2021 Bakal Mengakomodir Geliat Kredit KKB

Jakarta– Ditengah pandemi covid-19 yang belum berakhir, pelaku perbankan terus berinovasi menggenjot bisnis penyaluran kreditnya salahsatunya melalui pagelaran BCA Expoversary Online 2021 yang juga sebagai bagian dari perayaan HUT ke-64 PT Bank Central Asia Tbk (BCA).

Pagelaran tersebut bisa dinikmati nasabah dengan mengakses expo.bca.co.id untuk menelisik penawaran spesial yang diberikan program Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) BCA.

Petrus Karim selaku Ketua Panitia BCA Expoversary Online 2021 menjelaskan, pada BCA Expoversary Online kali ini, Perseroan menawarkan bunga spesial KKB untuk tenor 3 tahun sebesar 2,99%.

Tak hanya itu, pagelaran tahun ini juga bertepatan dengan adanya kebijakan relaksasi Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) 0% yang kian menyemarakan event di BCA Expoversary. Hal ini memungkinkan pengunjung untuk mendapatkan kendaraan idaman dengan budget yang lebih terjangkau, berkat adanya relaksasi PPnBM, bunga KKB BCA, DP murah, diskon biaya admin hingga penawaran harga terbaik yang diberikan sejumlah dealer.

“Kami berharap melalui adanya penawaran ini dapat mendukung pemulihan ekonomi nasional dan dapat mengakomodir kebutuhan kredit kendaraan bermotor yang masih bergeliat,” ujar Petrus melalui keterangan resminya di Jakarta, Selasa 16 Maret 2021.

Tak hanya itu, pengunjung juga akan mendapatkan diskon biaya administrasi hingga Rp1 juta, DP mulai 20%, dan instant approval bagi nasabah terpilih.

Pagelaran yang dimulai sejak 27 Februari 2021 hingga 27 Maret 2021 ini juga menawarkan beragam produk menarik. Tak ubahnya menelusuri pameran offline, pengunjung akan dimudahkan dengan tampilan web yang user friendly. Di bagian muka, pengunjung dapat memilih kota domisili untuk memilih mobil dan dealer yang tersedia di kota Anda. Setidaknya ada 18 merek mobil dan lebih dari 400 dealer mobil dari seluruh Indonesia turut berpartisipasi.

Sejumlah merek mobil yang berpartisipasi antara lain seperti BMW, Lexus, Maserati, Mercedes Benz, Honda, Daihatsu, Nissan, Hyundai dan masih banyak lainnya. Pameran virtual dapat diakses selama 24 jam penuh sehingga nasabah dapat mengeksplorasi mobil yang dibutuhkan. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

3 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

3 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

5 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

5 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

7 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

7 hours ago