News Update

BCA Bidik Pertumbuhan Kredit 13% pada Semester 1-2018

Jakarta — PT Bank Central Asia Tbk (BCA) pada semester pertama tahun ini masih optimis untuk menumbuhkan angka penyaluran kreditnya.

Tak tanggung-tanggung BCA membidik angka 13% untuk penyaluran kreditnya pada semester 1-2018. Target tersebut tercatat sedikit naik dari pertumbuhan kredit pada semester I 2017 lalu sebesar 11,9%.

“Kredit lumayan 13 persen growth, kredit growth. Sektornya macem-macem ya tidam ada yang spesifik, tapi yang banyak ya pembiayaan,” kata Jahja di Menara BCA Jakarta, Senin 9 Juli 2018.

Sebagai informasi, target pertumbuhan kredit BCA di semester pertama tersebut terlihat sedikit di atas rata-rata pertumbuhan kredit industri. Jahja berharap pertumbuhan kredit di semester I akan lebih ditopang oleh kredit konsumer BCA.

Baca juga: BCA Siapkan Strategi Antisipasi Kenaikan Suku Bunga

“Ya tergantung nanti antara kebutuhan dan daya beli masyarakat juga sih. Kita belum bisa prediksi, pada semester 1 sekitar 8 persenlah untuk kredit konsumer,” tukas Jahja.

Asal tau saja, pada akhir Maret 2018 kemarin portofolio kredit BCA telah mencapai Rp 470 triliun atau tumbuh 15 persen dibandingkan dengan posisi yang sama tahun sebelumnya. Angka tersebut didorong oleh kredit korporasi yang mengalami peningkatan 17,6 persen (YoY), kredit komersial dan UKM yang juga naik 14,4 persen dan kredit konsumer yang juga tumbuh 12,0 persen.(*)

Suheriadi

Recent Posts

Hana Bank Dorong Kunjungan Wisatawan ke Korea Selatan Lewat Cara Ini

Jakarta - PT Bank KEB Hana Indonesia (Hana Bank) menggandeng Korea Tourism Organization (KTO) untuk mendorong kunjungan wisatawan ke Korea… Read More

37 mins ago

Ada 1 Juta UMKM Pertanian hingga Kelautan yang Dihapus Utangnya

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto telah menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 47 Tahun 2024 tentang… Read More

1 hour ago

Bank Mega Syariah Salurkan Pembiayaan untuk Dua Nasabah Kakap, Segini Nilainya

Jakarta - Bank Mega Syariah menjalin kerja sama pembiayaan senilai Rp221 miliar pada sesi Business… Read More

1 hour ago

Laba Krom Bank (BBSI) Naik, DPK Melonjak 541 Persen pada Kuartal III 2024

Jakarta - PT Krom Bank Indonesia Tbk (BBSI) telah melaporkan kinerja keuangan yang solid pada… Read More

2 hours ago

Kapan IPhone 16 Bisa Dijual di RI? Ini Jawaban Menko Airlangga

Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto membeberkan bahwa penjualan iPhone 16 di Indonesia… Read More

2 hours ago

IHSG Dibuka Menguat 0,11 Persen ke Level 7.500

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (6/11) Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

3 hours ago