News Update

Bappenas Sisihkan Rp7Miliar untuk Kaji Pemindahan Ibu Kota

Jakarta–Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/ Bappenas serius untuk terus mengkaji kebijakan pemindahan Ibu Kota negara Republik Indonesia ke pulau Kalimantan.

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Bambang Brodjonegoro mengatakan, sudah melayangkan surat kepada Sri Mulyani Indrawati selaku Menteri Keuangan untuk usulan anggaran dalam kajian pemindahan Ibu Kota.

“Kita sudah kirim surat, direspons atau belum ya nanti saja kita lihat. Pokoknya kajian tetap jalan, akan lebih baik kalau ada tambahan anggaran,” kata Bambang ditemui di Kompleks DPR-RI, Jakarta, Kamis, 13 Juli 2017.

Baca juga: Proses Pemindahan Ibu Kota Memerlukan Waktu 4-5 Tahun

Tak tanggung-tanggung, dalam menggodok program kajian tersebut pihaknya telah mengajukan penambahan anggaran kepada Menteri Keuangan, Sri Mulyani sebesar Rp7 miliar.

“Kajian utama kami Rp7 miliar untuk memastikan kajiannya komprehensif sehingga bisa mendukung pembiayaan yang matang,” kata Bambang.

Seperti diketetahui, sebelumnya Bappenas sendiri telah mengusulkan tambahan anggaran sebesar Rp26 miliar pada pagu belanja dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBNP) 2017. Dari angka tersebut Bambang mengalokasikan anggaran Rp7 miliar di antaranya untuk membuat kajian komprehensif mengenai pemindahan ibu kota.

Dirinya pun yakin kebijakan tersebut akan terus dikaji walau isu perombakan kabinet (reshuffle) sedang santer terdengar di masyarakat. “Kajian ya tetap jalan, ini studi kok. Studi itu kan diperlukan oleh pengambil keputusan nantinya. Jadi enggak berpengaruh (isu reshuffle), ” tutup Bambang. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Suheriadi

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

6 hours ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

7 hours ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

7 hours ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

7 hours ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

11 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

14 hours ago