Internasional

Bantuan Kemanusian Berbagai Negara Mulai Masuk ke Gaza, Nilainya Capai Rp4,5 Triliun

Jakarta – Militer Israel terus melancarkan serangan ke Palestina. Bahkan negeri Yahudi itu semakin brutal menggempur jalur Gaza dengan bom, yang menewaskan sedikitnya 4.651 orang dan14.254 orang lainnya terluka.

Di tengah krisis kemanusian tersebut, banyak negara berkomitmen memberikan bantuan kepada Palestina. Terhitung sejak perang meletus pada Sabtu (7/10), setidaknya ada 12 negara.

Baca juga: Kutuk Serangan Bom Israel ke RS Al-Ahli, Jokowi: RI Tidak Tinggal Diam

Antara lain, Uni Emirat Arab, Yordania, Kuwait, Arab Saudi, Skotlandia, Uni Eropa, Inggris, Islandia, Jepang, Irlandia, Amerika Serikat dan Kanada. 

Jika diakumulasikan, total bantuan yang diberikan kepada Palestina mencapai Rp4,5 triliun. Berdasarkan laporan United Nations Office for the Coordination of Humanitarian Affairs (OCHA), sejak Sabtu (21/10), pihak Israel telah membuka jalur perlintasan Rafah (perbatasan Gaza dan Mesir)

Dengan begitu, bantuan makanan yang sebelumnya tertahan, ini sudah bisa masuk dan disalurkan kepada warga Gaza. Meski begitu, bantuan yang diangkut oleh belasan truk itu sangat dibatasi. 

“Pada Minggu, 22 Oktober 2023, perlintasan Rafah dibuka untuk kedua kalinya, memungkinkan masuknya 17 truk yang membawa makanan, air dan pasokan medis,” kata juru bicara OCHA, Minggu (22/10/2023).

Baca juga: Perang Israel vs Hamas Makin Keos, 1.524 Anak Palestina Tewas

Kantor berita AFP, menggambarkan bagaimana belasan truk tersebut mengangkut makanan dan juga bahan bakar untuk menyalakan generator di dua rumah sakit di jalur Gaza.

“Tanpa bahan bakar, tidak akan ada air, tidak ada rumah sakit dan tidak ada toko roti yang beroperasi,” tandas Philippe Lazzarini, komisaris jenderal PBB. (*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Usai Caplok Permata Bank, Bangkok Bank Bakal Akuisisi Bank RI Lagi?

Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More

21 hours ago

PLN Butuh Dana Rp11.160 Triliun untuk Capai NZE 2060

Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More

21 hours ago

Menilik Peluang Permata Bank Naik Kelas ke KBMI IV

Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More

21 hours ago

Danantara Dinilai jadi Jawaban Pendongkrak Ekonomi RI Capai 8 Persen

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More

22 hours ago

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

1 day ago

Maximus Insurance Serahkan Polis Asuransi untuk Mahasiswa Unhas

Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More

1 day ago