Ekonomi dan Bisnis

Bantu Sektor Pendidikan dan UMKM, Jasa Raharja Gelontorkan Rp12,7 Miliar

Jakarta – PT Jasa Raharja telah menggelontorkan dana senilai Rp12,7 miliar untuk program yang berfokus pada sektor pendidikan, Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), dan lingkungan hidup. 

Realisasi tersebut merupakan bentuk Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (TJSL) yang telah berjalan pada tahun ini. 

Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A. Purwantono menyebut, dana itu disalurkan dalam sejumlah kegiatan, antara lain pelatihan dan penguatan Usaha Mikro Kecil (UMK), pelatihan dan pemberdayaan teman disabilitas, pelatihan dan pemberdayaan ahli waris korban kecelakaan lalu lintas. 

Tidak berhenti sampai disitu, dana tersebut juga direalisasikan dalam program dukungan keselamatan berkendara, penanaman pohon dan pelestarian alam, dan pemberdayaan nelayan. Berangkat dari program itu, Rivan berharap dana tersebut dapat bermanfaat oleh pemerintah dan seluruh lapisan masyarakat. 

“Tentunya program TJSL Jasa Raharja kami selaraskan dengan apa yang menjadi fokus kementerian BUMN sehingga pemerataan kesejahteraan masyarakat bisa cepat terwujud,” ujar Rivan di Jakarta, 10 November 2022.

Lebih lanjut, Rivan mengatakan, Jasa Raharja turut andil terhadap pembangunan Indonesia, baik secara langsung melalui keterlibatan dalam proyek-proyek strategis nasional, maupun secara tidak langsung melalui kontribusi penerimaan negara seperti dividen dan pajak. 

Sampai saat ini, lanjut Rivan, selain fokus memberikan perlindungan kepada korban kecelakaan lalu lintas, Jasa Raharja juga menjadi alat pemerintah untuk melakukan pemerataan pembangunan nasional. Dengan begitu, percepatan peningkatan kesejahteraan dapat berjalan secara cepat.

Salah satu bentuk kontribusi perusahaan ialah pemberian dividen kepada negara. Pada tahun lalu saja, kata dia, Jasa Raharja berhasil memberikan dividen senilai lebih dari Rp1,2 triliun kepada negara.

Rivan berjanji, Jasa Raharja akan terus berkomitmen untuk mendukung pemerintah mewujudkan pembangunan nasional sekaligus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Indonesia. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Bos BEI Harap Ada BUMN IPO di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengungkapkan harapannya kepada pemerintah kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming… Read More

4 mins ago

Kadin Bentuk Asosiasi Keamanan Siber ADIKSI, Perkuat Ekosistem Digital di Indonesia

Jakarta - Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) meresmikan Asosiasi Digitalisasi dan Keamanan Siber Indonesia… Read More

26 mins ago

OJK Bergabung dengan Global Asia Insurance Partnership, Perkuat Perasuransian di Asia

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengumumkan telah bergabung dengan Global Asia Insurance Partnership (GAIP)… Read More

2 hours ago

IHSG Kembali Dibuka Naik 0,44 Persen ke Level 7.769

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9:00 WIB, Jumat, 18 Oktober 2024, Indeks… Read More

2 hours ago

KBank Perkuat Ekspansi Regional, Tegaskan Investasi pada Bank Maspion

Bangkok - Kasikorn Bank (KBank) semakin mengukuhkan posisinya di kawasan ASEAN dan sekitarnya dengan strategi… Read More

4 hours ago

IHSG Berpotensi Melemah Setelah Reli 5 Hari

Jakarta - BNI Sekuritas menyoroti pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

4 hours ago