Perbankan

Bantu Pemulihan Palu-Donggala, Bank KEB Hana Donasi Rp1,29 Miliar

Jakarta – Bank KEB Hana memberikan bantuan untuk korban bencana gempa bumi dan tsunami yang melanda Kota Palu dan Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah. KEB Hana Bank Korea memberikan donasi ₩100 juta atau senilai Rp 1,29 miliar yang disalurkan melalui Palang Merah Indonesia (PMI).

Direktur Keuangan Bank KEB Hana Park Jong Jin dalam keterangannya di Jakarta, Kamis, 15 November 2018 mengatakan, Bank KEB Hana memiliki tanggung jawab moral untuk membantu proses pemulihan pasca bencana yang menimpa sejumlah wilayah di Sulawesi Tengah, khususnya Palu dan Donggala.

“Bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kami terhadap bencana yang terjadi di Indonesia. Untuk itu, Bank KEB Hana menggandeng PMI untuk menjalankan misi kemanusiaan di Palu dan Donggala. Kami yakin donasi ini akan dikelola oleh PMI dengan terencana dan tepat sasaran” ujarnya.

Sementara itu di tempat yang sama Wakil Ketua Umum PMI Ginandjar Kartasasmita menambahkan, pihaknya mengapresiasi Bank KEB Hana yang telah menunjukkan kepedulian secara nyata terhadap korban bencana alam di Palu dan Donggala.

“Donasi ini sepenuhnya akan digunakan sesuai dengan kebutuhan para korban dan pengungsi di Palu dan Donggala. Sebagai lembaga kemanusiaan, kami bertugas untuk mengelola dana bantuan untuk digunakan sebagai dana operasional layanan kemanusiaan bagi korban-korban bencana alam,” jelas Ginandjar.

Sebelumnya, Bank KEB Hana juga memberikan bantuan kepada para korban bencana di Palu dan Donggala berupa donasi senilai Rp249 juta serta sumbangan barang kebutuhan sehari-hari yang diserahkan melalui Kepala Kantor Kesyahbandaran Utama Makassar dan Komandan Lanud Sultan Hasanuddin.

Selain itu, Bank KEB Hana turut mengerahkan karyawan kantor pusat serta karyawan kantor cabang Makassar untuk membantu para pengungsi yang berada di lokasi evakuasi di Lanud Sultan Hasanuddin.

“Bank KEB Hana turut berduka cita atas bencana yang terjadi di Palu dan Donggala. Semoga donasi ini dapat membantu meringankan beban para pengungsi korban bencana untuk segera pulih dan bangkit kembali menata masa depan yang lebih baik,” tutup Park Jong Jin. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Usai Caplok Permata Bank, Bangkok Bank Bakal Akuisisi Bank RI Lagi?

Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More

6 hours ago

PLN Butuh Dana Rp11.160 Triliun untuk Capai NZE 2060

Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More

6 hours ago

Menilik Peluang Permata Bank Naik Kelas ke KBMI IV

Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More

7 hours ago

Danantara Dinilai jadi Jawaban Pendongkrak Ekonomi RI Capai 8 Persen

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More

7 hours ago

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

14 hours ago

Tingkatkan Rasa Aman di Kampus, Maximus Insurance Serahkan Polis Asuransi untuk Mahasiswa Unhas

Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More

14 hours ago