News Update

Bank Syariah Indonesia Bukukan Laba Rp2,19 Triliun di 2020

Jakarta – Ketua Project Management Office (PMO) Integrasi dan Peningkatan Nilai Bank Syariah BUMN, Hery Gunardi mengungkapkan, Bank Syariah Indonesia (BSI) hingga akhir Desember 2020 telah membukukan laba Rp2,19 triliun.

Hery menyampaikan, integrasi tiga bank syariah milik BUMN ini merupakan wujud inisiatif pemerintah untuk membangkitkan industri syariah, yang selama ini dianggap sebagai raksasa tidur.

“Laba bersih dari ketiga bank ini di Desember 2020 kemarin mencapai Rp2,9 triliun,” kata Hery pada Webinar Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) di Jakarta, Jumat 22 Januari 2021.

Dengan nilai aset yang mencapai Rp239,56 triliun dan melayani lebih dari 14,9 juta nasabah, BSI juga akan berupaya menjawab berbagai tantangan pengembangan ekonomi dan industri keuangan syariah.

Tercatat untuk Pembiayaan BSI hingga akhir Desember 2020 juga telah mencapai Rp155,51 triliun dengan total Dana Pihak Ketiga (DPK) yang telah mencapai Rp209,98 triliun.

Ke depannya dirinya berharap, BSI mampu mewujudkan visi menjadi pemain global dan pemain utama di industri perbankan syariah dunia dalam kurun 3-4 tahun mendatang. Visi ini bisa terwujud dengan pelayanan Bank Syariah Indonesia yang akan fokus di segmen UMKM, ritel, konsumer, dipadu kemampuan mengelola nasabah wholesale yang baik. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Resmi Diberhentikan dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Saya Terima dengan Profesional

Jakarta - Melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat, 15 November 2024,… Read More

44 mins ago

IHSG Ditutup Bertahan di Zona Merah 0,74 Persen ke Level 7.161

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 15 November 2024, masih ditutup… Read More

53 mins ago

Naik 4 Persen, Prudential Indonesia Bayar Klaim Rp13,6 Triliun per Kuartal III-2024

Jakarta - PT Prudential Life Assurance atau Prudential Indonesia mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III-2024.… Read More

2 hours ago

Kebebasan Finansial di Usia Muda: Tantangan dan Strategi bagi Gen-Z

Jakarta - Di era digital, keinginan untuk mencapai kebebasan finansial pada usia muda semakin kuat,… Read More

2 hours ago

BPS Catat IPM Indonesia di 2024 Naik jadi 75,08, Umur Harapan Hidup Bertambah

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat indeks pembangunan manusia (IPM) mencapai 75,08 atau dalam… Read More

3 hours ago

Caturkarda Depo Bangunan (DEPO) Raih Penjualan Rp2,02 Triliun di Kuartal III-2024

Jakarta - PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk (DEPO) hari ini mengadakan paparan publik terkait kinerja… Read More

3 hours ago